Bola Internasional

Italia Disebut Tak Punya Bintang, Mancini: Argentina Tak Pernah Juara Bersama Messi

Kamis, 21 November 2019 20:15 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Claudio Villa - Inter/Inter via Getty Images
Roberto Mancini meradang usai Timnas Italia disebut tak punya peluang jelang gelaran Euro 2020 karena tak punya bintang. Claudio Villa - Inter/Inter via Getty Images. Copyright: © Claudio Villa - Inter/Inter via Getty Images
Roberto Mancini meradang usai Timnas Italia disebut tak punya peluang jelang gelaran Euro 2020 karena tak punya bintang. Claudio Villa - Inter/Inter via Getty Images.

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini, buka suara mengenai pandangan miring para pengamat terhadap Gli Azzurri yang diklaim tak memiliki bintang besar menjelang Euro 2020.

Mancini menggarisbawahi, bahwa ia mengedepankan kolektivitas dan permainan tim yang baik untuk mendapatkan hasil. Hal tersebut ia jadikan modal untuk menghadapi tim-tim bertabur bintang di Euro 2020.

"Jika kami bisa bermain baik dan menaruh penyerang di posisi untuk mencetak gol, mereka (para penyerang) akan melakukannya (mencetak gol)," ujar Roberto Mancini, seperti diwartakan portal berita sepak bola internasional Calcionews24.

Ia mengaku tak peduli dengan minimnya peran bintang di Timnas Italia. Roberto Mancini bahkan menjadikan Argentina sebagai contoh. Pasalnya, Albiceleste yang memiliki seorang megabintang seperti Lionel Messi tak pernah mendapatkan gelar juara di level internasional.

"Prancis memiliki pemain-pemain hebat, tapi Argentina yang memiliki pemain terhebat di dunia (Messi) tak pernah memenangkan apa pun," imbuhnya.

Timnas Italia sendiri masuk ke dalam pot 1 bersama lima juara grup lainnya. Gli Azzurri berpotensi bertemu negara kuat lainnya seperti Prancis, Belanda, dan Portugal yang memiliki pemain bintang di kompetisi sepak bola Eropa.

Italia sukses menjalani kualifikasi Euro 2020 dengan raihan poin sempurna. Dalam 10 laga, Gli Azzurri meraih 30 poin, yang merupakan hasil dari 10 kemenangan.