Liga Inggris

Detik-detik Jose Mourinho Beri Pelukan Mesra buat Son Heung-min

Jumat, 22 November 2019 08:57 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Justin Setterfield/GettyImages
Jose Mourinho memeluk bintang asal Korea Selatan, Son Heung-min, untuk pertama kalinya dalam sesi latihan klub Liga Inggris, Tottenham Hotspur. Copyright: © Justin Setterfield/GettyImages
Jose Mourinho memeluk bintang asal Korea Selatan, Son Heung-min, untuk pertama kalinya dalam sesi latihan klub Liga Inggris, Tottenham Hotspur.

INDOSPORT.COM – Jose Mourinho akhirnya bisa bertemu dengan pemain pilar asal Korea Selatan, Son Heung-min, untuk pertama kalinya dalam sesi latihan klub Liga Inggris, Tottenham Hotspur. Saat berjumpa, Mourinho terlihat memeluk Son dengan hangat.

Jose Mourinho diketahui belum sempat bertemu Son Heung-min saat langsung memimpin latihan Tottenham Hotspur begitu dirinya resmi ditunjuk sebagai pelatih, Rabu (20/11/19) kemarin.

Kesempatan itu tiba pada sesi latihan berikutnya ketika Son bergabung dengan skuat usai jeda internasional bersama Timnas Korea Selatan. Momen pertemuan ini pun diabadikan oleh Tottenham melalui akun Twitter pada hari Kamis (21/11/19).

Ditemani dua asistennya, Mourinho diperkenalkan dengan Son dan langsung menyapanya dengan memberi pelukan hangat. Striker berusia 27 tahun itu pun menyambut pelukan Mourinho dengan senyuman lebar.

Momen romantis Mourinho dan Son tersebut diharapkan bisa berlanjut sampai kontrak tiga tahun The Special One berakhir. Spurs tentunya tidak ingin kehilangan Son, yang diyakini mulai meragukan masa depannya pasca pemecatan pelatih Mauricio Pochettino.

Kedatangan Mourinho dikhawatirkan bisa membuat Son terbuang dari skuat utama. Diketahui, mantan pelatih Chelsea itu belum pernah sekalipun mengandalkan pemain Asia sejak awal karier kepelatihannya di tahun 2000.

Dari 133 total pemain yang pernah ia datangkan sepanjang kariernya, Mourinho lebih sering mengandalkan pemain dari Eropa, Amerika dan Afrika. Pelatih asal Portugal itu diyakini tidak menaruh minat sedikit pun untuk menggaet pemain Asia.

Jadi, bisa dikatakan, Son akan menjadi pemain Asia pertama yang ditangani The Special One sepanjang kariernya. Tentunya, ini jadi tantangan baru Mourinho menangani pemain Asia tipikal Son yang sangat moncer di lapangan hijau.

Son sudah menjadi pemain pilar klub berjuluk The Lily Whites sejak direkrut dari Bayer Leverkusen pada 2015 silam. Penyerang 27 tahun sudah mengemas delapan gol dalam 15 kali tampil di semua kompetisi sejauh musim ini. Secara keseluruhan, dia sudah mengantongi 75 gol.

Jose Mourinho akan menjalani debutnya mengawali Tottenham Hotspur menghadapi tandangan West Ham United dalam lanjutan pekan ke-13 Liga Inggris di Stadion Olimpiade, London, Sabtu (23/11/19) malam WIB.

1