Liga Indonesia

Banur Tegaskan PSIS Semarang Siap Hadapi Bhayangkara FC di Laga Pamungkas Liga 1

Jumat, 20 Desember 2019 11:22 WIB
Penulis: Alvin Syaptia Pratama | Editor: Lanjar Wiratri
© Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT
Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah, menegaskan bahwa timnya sangat siap untuk menghadapi Bhayangkara FC dalam laga pamungkas kompetisi Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Sabtu (21/12/2019) malam. Copyright: © Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT
Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah, menegaskan bahwa timnya sangat siap untuk menghadapi Bhayangkara FC dalam laga pamungkas kompetisi Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Sabtu (21/12/2019) malam.

INDOSPORT.COM – Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah, menegaskan bahwa timnya sangat siap untuk menghadapi Bhayangkara FC dalam laga pamungkas kompetisi Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Sabtu (21/12/2019) malam.

Menurut pria yang akrab disapa Banur ini, Laskar Mahesa Jenar sudah mempersiapkan tim seperti biasanya sejak Hari Kamis lalu untuk menghadapi The Guardians.

Mantan pelatih Cilegon United tersebut juga yakin anak asuhnya akan tampil habis-habisan supaya bisa happy ending di hadapan pendukungnya sendiri. Apalagi jika berhasil memenangkan pertandingan melawan Bhayangkara FC, posisi PSIS berpeluang untuk naik di klasemen akhir Liga 1 2019.

“Persiapan PSIS seperti biasa, kami siapkan tim ini dengan acuannya siapa yang akan kami hadapi, kami sudah nonton beberapa kali rekaman Bhayangkara FC main,” tutur Banur kepada awak media saat sesi jumpa pers jelang pertandingan, Jumat (20/12/19).

“Rekaman permainan Bhayangkara FC itu jadi dasar bagaimana kami bisa bermain besok dan kami saat ini sudah atur formasi, ini kesempatan pertandingan terakhir untuk tiga poin sebelum libur dan kami semua pulang ke daerah masing-masing, jadi kami sangat siap untuk pertandingan besok” jelasnya.

Pertandingan melawan Bhayangkara FC sebenarnya sudah tidak berpengaruh terhadap PSIS di klasemen Liga 1 2019 karena klub asal Ibukota Jawa Tengah ini sudah aman dari jeratan zona degradasi.

Namun para pemain dan staff pelatih PSIS ingin membawa tim tersebut memiliki posisi di klasemen lebih baik dari saat ini. Laskar Mahesa Jenar kini masih menduduki peringkat ke-11 klasemen Liga 1 dengan torehan 43 poin dari 33 pertandingan yang telah dijalani selama musim ini.