Liga Inggris

Pakai 'Jimat', Rashford Siap Dimainkan Lawan Liverpool, Berkah atau Musibah?

Jumat, 17 Januari 2020 08:19 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Striker klub Liga Inggris, Manchester United, Marcus Rashford kabarnya siap dimainkan saat melawan Liverpool. Copyright: © Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Striker klub Liga Inggris, Manchester United, Marcus Rashford kabarnya siap dimainkan saat melawan Liverpool.

INDOSPORT.COM – Manchester United dipastikan tetap membawa, bahkan memainkan Marcus Rashford melawan Liverpool dalam pertandingan Liga Inggris 2019-2020 pekan ke-23 di Anfield.

Sebelumnya, striker muda asli Inggris ini dimainkan oleh pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer pada babak kedua di menit ke-63 saat melawan Wolverhampton di putaran ketiga Piala FA, 16 Januari 2020 kemarin.

Namun, Marcus Rashford hanya bermain 17 menit dan ditarik kembali karena cedera dan memunculkan spekulasi jika dirinya bakalan absen membela The Red Devils lawan Liverpool.

Kini, beredar kabar dari Mirror jika penyerang berusia 22 tahun ini bakal tetap dimainkan dan nantinya akan menggunakan penahan rasa sakit sambil berharap proses pemulihan yang dilakukan hingga laga nanti dapat memberikan hal yang positif bagi Man united.

Tentu tindakan Manchester United ini bisa menjadi pro dan kontra, pasti ada yang merasa tidak setuju karena menilai bisa memperburuk kondisi Marcus Rashford usai pertandingan dan pastinya tidak sedikit juga yang setuju mengingat pertandingan ini sangat penting.

Di atas kertas, saat ini Liverpool mungkin bisa sedikit berbangga karena mereka unggul dari taktik dan juga kualitas pemain, tetapi jelas laga ini juga menjadi sarat gengsi sehingga pastinya Manchester United tak mau pulang dengan kekalahan dari Anfield.

Jika di Liga Spanyol ada El Clasico antara Barcelona dan Real Madrid yang merupakan penguasa gelar liga domestik, maka di Inggris ada Liverpool dan Manchester United.

Sejauh ini, Manchester United masih menjadi pemegang gelar terbanyak kompetisi sepak bola tertinggi Liga Inggris dengan raihan 20 gelar disusul oleh Liverpool yang meraih 18 gelar.

Sehingga tak heran jika Marcus Rashford yang selalu menjadi mesin gol Manchester United diharapkan bisa bermain saat melawan Liverpool dalam pertandingan Liga Inggris 2019-2020 pekan ke-23 di Anfield.