Liga Indonesia

Pemain Asal Filipina Ini Segera Gabung Persib

Senin, 20 Januari 2020 21:51 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pemain Persib Bandung, Omid Nazari saat berlatih di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pemain Persib Bandung, Omid Nazari saat berlatih di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

INDOSPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Omid Nazari mengaku akan segera kembali ke Bandung setelah menikmati libur, pasca berakhirnya kompetisi Liga 1 2019. 

Pemain berpaspor Filipina ini menuturkan, kondisi kebugarannya saat ini cukup bagus. Karena, selama menikmati libur ia tetap berlatih secara mandiri agar kebugarannya tetap terjaga. 

Sebagai informasi, Omid bersama beberapa pemain Persib lainnya yang sering tampil di Liga 1 2019, mendapat jatah libur lebih lama dan akan memulai latihan perdana bersama skuat Maung Bandung, Rabu (22/01/20). 

"Saya akan segera kembali ke Bandung, kondisi saya bagus. Tubuh saya sudah fit. Saya sudah berlatih selama liburan kemarin. Hal itu menolong kita untuk membantu kondisi lebih cepat," kata Omid saat dihubungi awak media, Senin (20/01/20). 

Setelah berakhirnya musim 2019, Omid memiliki tekad untuk membawa tim kebanggaan Bobotoh meraih hasil maksimal di kompetisi Liga 1 2020. Untuk itu, pemain berusia 28 tahun ini siap bekerja lebih keras lagi. 

Persib pada musim 2019, gagal menembus posisi lima besar dan harus puas menempati peringkat 6 dengan mengoleksi 51 poin. 

"Saya akan bekerja keras untuk membawa tim ini lebih baik di musim ini dan membantu tim dengan cara terbaik yang saya bisa," tegas Omid. 

Sementara itu, Omid yang masuk pada putaran kedua Liga 1 2019, menjadi salah satu pemain andalan Persib di lini tengah. Ia bermain sebanyak 17 laga, dengan mengoleksi 1.521 menit bermain dan menyumbangkan satu gol.