Liga Indonesia

Naik Level Latihan, Mario Gomez Bidik 1 Laga Uji Coba Lagi untuk Arema FC

Sabtu, 25 Januari 2020 10:55 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Pelatih Arema FC, Mario Gomez, memberikan keterangan pers selepas memimpin sesi latihan tim menjelang Liga 1 2020. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Pelatih Arema FC, Mario Gomez, memberikan keterangan pers selepas memimpin sesi latihan tim menjelang Liga 1 2020.

INDOSPORT.COM - Pelatih Arema FC, Mario Gomez, menargetkan minimal melakukan satu uji coba tambahan sebagai tolok ukur kesiapan tim menjelang Liga 1 2020.

Satu uji coba tambahan menjadi target minimal yang dipatok mengingat mulai pekan depan Arema FC sudah memasuki program latihan yang fokus kepada pemantapan taktik dan strategi permainan.

"Saya belum tahu jelasnya, tapi saya ingin ada satu pertandingan uji coba lagi," beber Mario Gomez saat ditanyai INDOSPORT pasca-melakoni hari kelima pemusatan latihan (TC) di Kompleks Agrowisata Kusuma Kota Batu, Jumat (24/1/20).

"Bisa jadi, satu uji coba tambahan di akhir Januari. Lebih bagus lagi, jika ada satu uji coba lagi di awal Februari," sambung eks juru taktik Persib Bandung dan Borneo FC tersebut.

Sejauh ini, penggawa tim Singo Edan baru menjalani satu kali uji coba tahap pertama sebagai awalan persiapan menuju kompetisi. Melawan tim lokal Malang, mereka mengemas kemenangan besar dengan skor total 10-1 pada Rabu (22/1/20).

"Untuk berikutnya, mungkin lawan dengan level lebih tinggi daripada sebelumnya. Bisa dari Liga 2, tapi saya belum tahu," pungkas Mario Gomez.

Dalam uji coba perdana, Gomez tak hanya menguji tingkat kesiapan fisik anak asuhnya. Pelatih berkebangsaan Argentina itu sekaligus menyusun kerangka tim dengan membagi skuat asuhannya ke dalam dua tim berbeda di masing-masing babak.

Sebelumnya, Mario Gomez juga sempat mengutarakan keinginan beruji coba melawan sesama kontestan Liga 1 2020, Persipura Jayapura, yang secara kebetulan memiliki agenda pemusatan latihan di Kota Batu dalam waktu dekat.