Liga Indonesia

Persebaya Tembus Final PGJ, Bukti Statistik Aji Santoso Lebih Hebat dari Jose Mourinho

Rabu, 19 Februari 2020 15:21 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Isman Fadil
© coachajisantoso03/bleacherreport
Keberhasilan Persebaya Surabaya menembus final Piala Gubernur Jatim 2020, membuktikan statistik Aji Santoso yang tampak lebih hebat dari pelatih top Eropa, Jose Mourinho. Copyright: © coachajisantoso03/bleacherreport
Keberhasilan Persebaya Surabaya menembus final Piala Gubernur Jatim 2020, membuktikan statistik Aji Santoso yang tampak lebih hebat dari pelatih top Eropa, Jose Mourinho.

INDOSPORT. COM - Keberhasilan Persebaya Surabaya menembus final Piala Gubernur Jatim 2020, membuktikan statistik Aji Santoso yang tampak lebih hebat dari pelatih top Eropa, Jose Mourinho.

Persebaya Surabaya meraih prestasi lumayan apik di ajang pramusim Piala Gubernur Jatim 2020. Skuat Bajul Ijo sukses melenggang ke partai final, dan berpotensi menyabet gelar juara.

Persebaya Surabaya dipastikan menembus laga puncak setelah mengalahkan Arema FC di laga semifinal. Pada laga final nanti yang rencananya digelar Kamis (20/02/20) esok di Stadion Gelora Bung Tomo, Persebaya Surabaya bakal bersua sesama peserta Liga 1 2020, Persija Jakarta.

Keberhasilan Persebaya Surabaya tersebut sepertinya memunyai makna besar untuk pelatih kepala tim, Aji Santoso. Berkat prestasi Bajul Ijo, Aji Santoso kini memiliki statistik yang lebih apik ketimbang juru taktik top Eropa, Jose Mourinho.

Statistik yang dimaksudkan berkaitan tentang kiprah Aji Santoso dan Jose Mourinho bersama klub terakhirnya dalam berbagai ajang. Berikut penjabarannya.

Bedah Statistik Aji Santoso dan Jose Mourinho

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, Aji Santoso kini memang sedang melatih Persebaya Surabaya. Ia masuk menduduki kursi kepelatihan Bajul Ijo sejak 31 Oktober 2019.

Aji Santoso datang saat Persebaya Surabaya sedang berjuang melewati pekan-pekan akhir Liga 1 2019. Total, Aji Santoso menemani Persebaya melakoni sembilan laga sisa Liga 1 2019, dengan catatan tujuh kemenangan, dua imbang, dan tanpa sekalipun tersentuh kekalahan.

Kiprah Aji Santoso bersama Persebaya berlanjut pada masa pramusim jelang Liga 1 2020. Aji Santoso menemani anak asuhnya melakoni total enam laga uji coba.

Pertama saat Persebaya bertemu Persebaya Junior, 31 Desember 2019, yang berakhir dengan kemenangan 4-1. Kedua, kala Persebaya menang 3-1 atas klub Malaysia, Sabah FA, 8 Februari 2020.

© Fitra Herdian/INDOSPORT
Persebaya vs Sabah FA Copyright: Fitra Herdian/INDOSPORTPersebaya vs Sabah FA

Sisanya, dilalui Aji Santoso ketika membawa Persebaya menjalani ajang Piala Gubernur Jatim 2020. Berada di Grup A bersama Persik Kediri, Bhayangkara FC, dan Madura United, Persebaya Surabaya berhasil keluar sebagai pemuncak klasemen dengan koleksi enam poin.

Berlanjut ke partai semifinal, Persebaya Surabaya jumpa rival abadinya, Arema FC. Anak asuh Aji Santoso pun mampu mengandaskan perlawanan Arema FC, kali ini lewat skor 4-2.

Jika ditotal, berarti secara keseluruhan Aji Santoso sudah menemani Persebaya melakoni 15 pertandingan. Statistik hasilnya, Aji Santoso mampu memberikan tujuh kemenangan, 12 menang, 2 imbang, dan 1 kekalahan.

Sementara Jose Mourinho, klub terakhir yang kini masih dilatihnya adalah Tottenham Hotspur. Tangan dingin Mourinho membesut Spurs sejak tanggal 20 November 2019.

Mourinho total telah melalui 20 pertandingan bersama Tottenham. Namun jika dilihat dari kiprahnya di 15 laga awal, statistik Mourinho tak sebagu Aji Santoso.

Kiprah Mourinho dalam 15 laga awal di berbagai ajang, cuma mampu mencatatkan 7 kemenangan, tiga imbang, dan lima kekalahan untuk Tottenham. Sektor hasil kemenangannya saja, dapat terlihat jelas bahwa statistik Mourinho kalah jauh dari Aji Santoso.

© Visionhaus/GettyImages
Son Heung-min (kiri) dan Jose Mourinho, pemain dan pelatih klub Liga Inggris, Tottenham Hotspur. Copyright: Visionhaus/GettyImagesSon Heung-min (kiri) dan Jose Mourinho, pemain dan pelatih klub Liga Inggris, Tottenham Hotspur.

Meski demikian, harus diakui kalau level kompetisi yang diikuti Aji Santoso dan Mourinho memang berbeda jauh. Aji Santoso hanya di Indonesia, sedangkan Mourinho melatih klub top Eropa.

Namun kembali lagi, statistik dari 15 laga bersama klub terakhirnya, Aji Santoso memang lebih mentereng ketimbang Mourinho. Bisakah nantinya Aji Santoso membawa Persebaya meraih gelar juara Liga 1 2020?