Liga Indonesia

Setelah Lawan PSMS, Persiraja Berujicoba dengan Semen Padang

Jumat, 21 Februari 2020 20:39 WIB
Penulis: Aldi Aulia Anwar | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Grafis:Yanto/Indosport.com
Persiraja Banda Aceh melakoni laga uji coba perdana mereka musim ini sebagai bentuk persiapan sebelum tampil di Liga 1 2020 dengan menghadapi PSMS Medan. Copyright: © Grafis:Yanto/Indosport.com
Persiraja Banda Aceh melakoni laga uji coba perdana mereka musim ini sebagai bentuk persiapan sebelum tampil di Liga 1 2020 dengan menghadapi PSMS Medan.

INDOSPORT.COM - Persiraja Banda Aceh melakoni laga uji coba perdana mereka musim ini sebagai bentuk persiapan sebelum tampil di Liga 1 2020 dengan menghadapi klub Liga 2 2020, PSMS Medan, di Stadion Harapan Bangsa, Jumat (21/2/2020) malam.

Setelah itu, tim berjuluk Laskar Rencong langsung bertolak untuk melakoni laga uji coba selanjutnya kontra klub Liga 2 lainya Semen Padang FC di Stadion H Agus Salim, Padang, Minggu (23/2/2020).

Hal itu diungkapkan langsung oleh Presiden Persiraja, Nazaruddin Dek Gam. Ia menyebut pihaknya menerima tantangan dari klub berjuluk Kabau Sirah itu untuk melakoni uji coba tersebut.

"Usai lawan PSMS, Sabtu pagi kami berangkat ke Padang. Kami ditantang oleh Semen Padang," kata Nazaruddin, Kamis (20/2/2020) kemarin.

Pria yang menjabat sebagai Anggota DPR RI itu mengungkapkan bahwa seluruh biaya akomodasi hingga penginapan para pemain dan official Persiraja ditanggung oleh Semen Padang.

"Uji cobanya main Minggu dan Senin esoknya kami sudah kembali ke Banda Aceh lagi," lanjut pria berusia 40 tahun itu.

Lebih lanjut Dek Gam mengungkapkan bahwa tiga pemainnya, Husnudzon, Muddasir Acil dan Luis Irsandi, tidak ikut dalam lawatan ke Padang tersebut karena masih dalam tahap pemulihan cedera.

"Saya sempat tanya pelatih, mereka bertiga belum pas (fit) kondisinya dan masih dalam tahap pemulihan cedera," pungkas Dek Gam.

Kemungkinan besar, laga lawan Semen Padang nanti bakal menjadi laga uji coba Persiraja terakhir. Sebab Liga 1 2020 akan segera bergulir dan akan mulai kick-off pada Sabtu (29/2/2020) pekan depan.