Liga Indonesia

PT LIB Kirim Surat soal Pemberhentian Kompetisi, Ini Respons Pelatih Bali United

Senin, 23 Maret 2020 10:12 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Lanjar Wiratri
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Pelatih klub Liga 1 Bali United, Stefano Cugurra Teco memberikan respons atas surat dari PT Liga Indonesia Baru (LIB). Teco menilai belum saatnya kompetisi di Indonesia digulirkan lagi. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Pelatih klub Liga 1 Bali United, Stefano Cugurra Teco memberikan respons atas surat dari PT Liga Indonesia Baru (LIB). Teco menilai belum saatnya kompetisi di Indonesia digulirkan lagi.

INDOSPORT.COM - Pelatih klub Liga 1 Bali United, Stefano Cugurra Teco memberikan respons atas surat dari PT Liga Indonesia Baru (LIB). Teco menilai belum saatnya kompetisi di Indonesia digulirkan lagi.

LIB meminta pendapat dari klub mengenai keberlangsungan kompetisi. Surat itu dikirim bersama salinan surat PSSI yang memutuskan kompetisi dihentikan, sesuai imbauan dari Presiden Joko Widodo.

Bagi Teco, menghentikan sementara kompetisi merupakan keputusan yang tepat. Sangat riskan bila kompetisi dilanjutkan, ditengah mengganasnya wabah corona di Indonesia.

Sebelum surat itu dilayangkan LIB pada Sabtu (21/3/20), Teco sudah mengambil langkah. Dia memutuskan untuk menunda sesi latihan yang sedianya digelar Jumat (20/3/20).

"Saya pikir kesehatan dari pelatih, pemain, official dan wasit lebih penting sekarang ini, daripada pertandingan. Kita bisa lihat ada berapa pelatih dan pemain di dunia yang terkena virus corona," ucap Teco, Minggu (22/3/20) malam.

Terbaru, ada bintang Juventus, Paulo Dybala yang terjangkit virus ini. Ada pula legenda hidup AC Milan Paolo Maldini. Keduanya tentu dipandang sebagai atlet dengan kebugaran bagus, namun nyatanya terkena juga.

Sementara di Indonesia, per 22 Maret, sudah ada 514 orang positif COVID-19. Ada 38 pasien yang meninggal dunia dan 20 pasien dinyatakan sembuh.