Liga Indonesia

Terlihat Hadiri Tes Corona di Rumah Pengusaha Jerry Lo, Ketum PSSI Beri Penjelasan

Rabu, 25 Maret 2020 20:41 WIB
Penulis: Yosef Bayu Anangga | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Diketahui menghadiri tes corona di rumah pengusaha Jerry Lo, Ketua PSSI Mochamad Iriawan beri penjelasan. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Diketahui menghadiri tes corona di rumah pengusaha Jerry Lo, Ketua PSSI Mochamad Iriawan beri penjelasan.

INDOSPORT.COM – Sebuah video yang beredar viral memperlihatkan petugas medis melayani tes virus corona di sebuah rumah mewah. Namun, yang menjadi perhatian utama masyarakat adalah adanya sosok Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, yang masih mengenakan pakaian dinas polisi ikut meninjau tes tersebut.

Dalam video yang belakangan diketahui diambil di kediaman bos properti Jerry Lo, Iwan tampak masuk ke rumah tersebut mengenakan masker dan disemprot desinfektan, sebelum kemudian meninjau pelaksanaan tes corona.

Akibatnya, muncul banyak pertanyaan terkait kehadiran Iwan dalam tes tersebut, terutama karena ia datang masih dalam pakaian dinas polisi.

Dalam perjelasannya kepada media, Iriawan yang akrab disebut Iwan Bule membenarkan dirinya datang ke rumah Jerry pada Selasa (24/03/20) lalu. Ia menyebut kehadirannya itu semata-mata untuk memenuhi undangan Jerry menyaksikan proses pengecekan kesehatan keluarga besar dan seluruh karyawan rumah tangganya.

Iwan mengaku ketika itu ia memang datang selepas pulang kantor untuk memenuhi ajakan Jerry yang sedang melakukan test COVID-19 di rumah dengan menggunakan klinik mobile medis dr RS Royal Progres, termasuk mengecek darah dan rontgen keluarga.

Lebih lanjut Iwan juga berkata bahwa tujuan pelaksanaan tes tersebut untuk memastikan adalah ada anggota keluarga maupun karyawan rumah tangga Jerry yang terpapar virus COVID-19.

Jerry disebut memilih memanggil dokter dari RS Royal Progres karena gagal mendapatkan tes COVID-19 yang ada di pasaran. Keputusan menggelar tes pribadi dengan melakukan tes darah dan CT Scan ini disebabkan ia khawatir usai salah satu cucunya tengah dirawat di sebuah rumah sakit di Tangerang.

Iwan pun menyebut kehadirannya dalam tes tersebut memiliki keterkaitan dengan posisinya sebagai ketua PSSI.

“Adapun kedatangan saya karena dihubungi yang bersangkutan untuk melihat tes Covid-19 dari rumah sakit tersebut dan menawarkan apabila PSSI akan melakukan tes yang sama seperti yang dilakukannya,” tutur Iwan dalam pernyataannya kepada media.

PSSI sendiri melalui PT Liga Indonesia Baru tengah menghentikan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 tanpa batasan waktu akibat merebaknya pandemi corona di Indonesia. Hingga Rabu (25/03/20), tercatat ada 790 kasus positif corona di Indoensia dengan 58 korban meninggal dunia.