Liga Indonesia

Rela Kehilangan 4 Jersey Kesayangan, Ini Niat Mulia Nabil Husein

Selasa, 21 April 2020 16:23 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Lanjar Wiratri
© borneofc.id
Presiden Borneo FC, Nabil Husein telah melelang empat jersey kesayangannya untuk membantu memerangi pandemi virus corona. Hasil lelang sepenuhnya akan diserahkan ke pihak yang membutuhkan. Copyright: © borneofc.id
Presiden Borneo FC, Nabil Husein telah melelang empat jersey kesayangannya untuk membantu memerangi pandemi virus corona. Hasil lelang sepenuhnya akan diserahkan ke pihak yang membutuhkan.

INDOSPORT.COM - Presiden Borneo FC, Nabil Husein telah melelang empat jersey kesayangannya untuk membantu memerangi pandemi virus corona. Hasil lelang sepenuhnya akan diserahkan ke pihak yang membutuhkan.

Nabil rela melepas jersey dari Hamka Hamzah saat membela Persija Jakarta, Vladimir Vujovic saat di Persib Bandung, Noh Alam Shah (Arema Indonesia) dan Bambang Pamungkas (Persija Jakarta). Baginya, semua jersey itu akan lebih berarti jika hasil lelangnya bermanfaat bagi pihak yang terkena dampak pandemi virus corona.

"Pada intinya, saya ingin membantu masyarakat Samarinda. Dana lelang ini akan disumbangkan semua untuk sembako dan juga keperluan medis," tutur Nabil.

"Jersey ini adalah barang yang saya sukai, tapi demi kebaikan semua, saya tidak masalah untuk melelang jersey yang saya simpan selama ini," imbuh Nabil.

Uang hasil lelang empat jersey bersejarah milik Nabil itu digabungkan dengan hasil lelang jersey Borneo dan ditambah sumbangan para pemainnya. Selanjutnya, pihak klub akan membeli sembako, masker dan lainnya yang dibagikan ke masyarakat sebelum bulan puasa.

"Nanti dananya akan digabungkan semua, dari hasil lelang jersey saya, lelang jersey yang dari Borneo ditambahdua persen gaji pemain. Insha Allah akan kami serahkan dananya, sebelum bulan puasa," tutup Nabil.

Saat ini, Nabil hanya berada di rumah dan menjalani karantina mandiri. Pasalnya tim Borneo FC dan kompetisi tengah diliburkan hingga akhir Mei mendatang.