Liga Indonesia

Eks Real Madrid Sebut Satu Sosok yang Buatnya Betah di Makassar

Selasa, 5 Mei 2020 20:44 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Twitter/@JonneLindblom
Agen Jonne Lindblom (kiri) dan striker baru PSM Makassar Eero Markkanen (kanan). Copyright: © Twitter/@JonneLindblom
Agen Jonne Lindblom (kiri) dan striker baru PSM Makassar Eero Markkanen (kanan).

INDOSPORT.COM - Mantan penyerang klub Liga 1 PSM Makassar, Eero Markkanen, menyebut satu sosok yang membuatnya betah untuk menjalani kehidupan di Kota Daeng pada tahun lalu.

Sebagaimana diketahui, mantan pemain Real Madrid Castilla ini bergabung ke PSM pada jendela transfer awal musim Liga 1 2019, tepatnya 15 Januari 2019 di Hotel Aryaduta, Makassar.

Markkanen menghabiskan waktu selama kurang lebih tujuh bulan di Kota Makassar hingga akhirnya didepak pada jendela transfer paruh musim, tepatnya pada 31 Agustus 2019 silam.

Pada awal kedatangannya, Markkanen sempat berfikir tak akan bisa betah tinggal di Kota Makassar andai tak ada sosok Aaron Evans, eks bek Barito Putera yang juga rekrutan anyar PSM.

"Dia (Evans) memberi tahu tentang informasi yang mendasar, menunjukkan restoran yang layak dan juga sebagai juru bahasa," ungkap Markkanen dikutip dari salah satu media Finlandia, Helsingin Sanomat.

Sayang, Markkanen tak mampu mengikuti jejak sahabat akrabnya tersebut di PSM. Evans tetap bertahan bersama Pasukan Ramang hingga akhir musim Liga 1 2019 dan pada musim ini berlabuh ke PSS Sleman.

Sedangkan Markkanen memilih untuk tak melanjutkan karir di Liga Indonesia dan kembali ke negaranya. Pesepak bola berpostur 197 cm ini pun sempat menganggur beberapa bulan sebelum mendapatkan klub baru.

Pada 7 Februari 2020 lalu, Markkanen memperkuat klub elite di kasta teratas Liga Finlandia, yakni FC Haka. Namun, hinggat saat ini ia belum bermain sebab kompetisi terhenti akibat pandemi virus corona.