Liga Indonesia

Selain Beribadah, Ini Aktivitas Zalnando di Bulan Ramadan 1441 H

Rabu, 6 Mei 2020 20:07 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Yohanes Ishak
© Arif Rahman/Indosport.com
Pemain Persib, Zalnando saat berlatih di Stadion Siliwangi, Kota Bandung beberapa waktu lalu. Copyright: © Arif Rahman/Indosport.com
Pemain Persib, Zalnando saat berlatih di Stadion Siliwangi, Kota Bandung beberapa waktu lalu.

INDOSPORT.COM - Pemain belakang tim sepak bola Persib Bandung, Zalnando, mengatakan selain memperbanyak ibadah pada bulan Ramadan 1441 H juga diisi dengan kegiatan latihan mandiri serta membaca buku. 

Menurut pemain asal Cimahi, Jawa Barat ini aktivitas latihan mandiri dilakukan di kediamannya, pasalnya pandemi virus corona atau covid-19 membuatnya tidak banyak melakukan kegiatan di luar rumah. 

Selain itu, Ramadan kali ini terasa berbeda dengan sebelumnya, karena pada tahun ini masyarakat menjalankan ibadah puasa di tengah pandemi corona dan kompetisi serta aktivitas latihan Persib juga terpaksa diliburkan. 

Sehingga, ia bersama rekan-rekannya yang lain, hanya berlatih mandiri untuk menjaga kondisi agar tetap bugar selama aktivitas tim diliburkan. 

"Aktivitas paling olahraga mandiri sama banyak baca buku juga, karena yang bisa dilakukan di rumah cuma itu soalnya lagi kondisi kaya gini," kata mantan pemain Sriwijaya FC ini, Rabu (06/05/2020). 

Pemain yang menggunakan nomor punggung 27 ini menambahkan, selama aktivitas tim diliburkan pelatih Robert Rene Alberts tetap memantau perkembangan pemainnya. Karena, pemain harus melaporkan kegiatan latihannya melalui video. 

"Latihan divideo dikasih ke pelatih, pelatih juga ngasih PR (pekerjaan rumah) jadi harus latihan jaga kondisi," ungkapnya. 

Zalnando tak menampik, sudah sangat rindu dengan suasana latihan bersama tim dan atmosfer pertandingan. Karena, sudah hampir dua bulan hanya berlatih mandiri, sehingga ia berharap pandemi corona segera berakhir.