Bola Internasional

Eks Klub Pato Bangkrut dan Mundur dari Liga Super China 2020

Kamis, 14 Mei 2020 16:49 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Klub yang pernah diperkuat Alexandre Pato yakni Tianjin Tianhai baru saja menyatakan mundur dari kasta tertinggi Liga Super China 2020.

Dilansir dari channelnewsasia, Tianjin Tianhai mundur dari Liga Super China musim ini karena mengalami kebangkrutan.

Kesulitan ekonomi itu disebabkan karena pendiri Grup Quanjian dipenjara pada Januari 2019 lalu. Ditambah pandemi virus corona membuat klub tidak memiliki pemasukan dan akhirnya memutuskan bubar pada Selasa (12/5/2020).

"Pendiri Grup Quanjian ditangkap pada Januari tahun lalu dan kemudian dipenjara, dan klub mendorong ke tangan asosiasi sepak bola lokal,"

"Tianjin Tianhai berjuang membayar upah para pemain tahun lalu, sebelum mengumumkan pada hari Selasa bahwa mereka akan bubar di bawah tumpukan hutang," tulisnya.

Diketahui, Tianjin sebelumnya menjadi simbol kemewahan di Liga Super China. Selain berhasil mendatangkan Alexandre Pato, klub itu juga pernah merekrut legenda Italia, Fabio Cannavaro, menjadi pelatih pada 2016 lalu.

Dengan mundurnya Tianjin, maka Shenzhen FC yang seharusnya terdegradasi ke kasta kedua bisa kembali bermain di kompetisi Liga Super China 2020.