Bola Internasional

Ini Sajian Favorit Buka Puasa Pelatih Kiper Timnas Sahari Gultom

Kamis, 14 Mei 2020 01:25 WIB
Penulis: Aldi Aulia Anwar | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT
Staf pelatih kiper Timnas Indonesia, Sahari Gultom, mengungkap sajian favoritnya saat berbuka puasa. Copyright: © Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT
Staf pelatih kiper Timnas Indonesia, Sahari Gultom, mengungkap sajian favoritnya saat berbuka puasa.

INDOSPORT.COM - Staf pelatih kiper Timnas Indonesia, Sahari Gultom, memiliki sajian favorit setiap berbuka puasa pada bulan suci Ramadan. Sajian tersebut adalah es kolang-kaling.

Mantan kiper Timnas dan PSMS Medan ini mengatakan, selain kurma, es kolang-kaling buatan istri menjadi sajian berbuka puasa yang jadi favoritnya. 

"Kalau menu favorit berbuka salah satunya kolang-kaling buatan istri dicampur sirup. Enak saja diperut dan disajikan dingin lebih enak. Sederhana saja. Kurma juga selalu ada," tutur Sahari Gultom, Selasa (12/05/20).

Pria yang akrab disapa Ucok ini menuturkan, setelah menikmati segarnya es kolang-kaling dan kurma sebagai pembuka, dirinya bisa bebas menyantap makanan lainnya sesuai selera, namun lebih dulu menunaikan salat magrib.

"Setelah berbuka, lanjut salat magrib dulu, baru makan yang berat (nasi). Tetap lebih melihat ke gizi juga ya makanannya," ucapnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, saat ini dirinya lebih banyak berlatih di rumah karena pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia, sehingga agenda-agenda dengan Timnas juga ditiadakan sementara.

Maka dari itu, eks pelatih kiper PSMS ini pun berharap pandemi Covid-19 ini bisa segera berakhir sehingga agenda Timnas bisa kembali berjalan sedia kala.

"Masa pandemi corona ini harus bisa kita lewati. Saya juga mengisi kekosongan tetap berlatih, training sendiri di rumah dan bersepeda," pungkas pela tih berusia 43 tahun ini.

Seperti diketahui, wabah corona telah melumpuhkan nyaris seluruh agenda olahraga di seluruh dunia. Hingga Rabu (13/05/20), kasus positif Covid-19 di Indonesia telah menyentuh angka 15.438.