Putra Sulungnya Akan Diciduk Polisi, Cristiano Ronaldo Malah Asyik Plesiran

Selasa, 14 Juli 2020 22:31 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Isman Fadil
© Pulse
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo seolah tak mau terlalu ambil pusing ketika putra sulungnya harus berurusan dengan polisi. Copyright: © Pulse
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo seolah tak mau terlalu ambil pusing ketika putra sulungnya harus berurusan dengan polisi.

INDOSPORT.COM - Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo seolah tak mau terlalu ambil pusing ketika putra sulungnya harus berurusan dengan polisi.

Beberapa waktu yang lalu kakak kandung Cristiano Ronaldo, Elma Aveiro mengunggah sebuah video kontroversial di media sosial Instagram.

Dalam video tersebut, Elma memperlihatkan aksi Cristiano Ronaldo Junior mengendarai jet ski. Padahal Junior sendiri belum memiliki lisensi untuk megendarai jetski lantaran usianya baru menginjak 10 tahun.

Video itu diambil ketika Cristiano Ronaldo Jr berlibur di Portugal. Para netizen pun langsung menghujani postingan tersebut dnegan berbagai kritikan.

Bahkan pihak kepolisian Portugal pun sampai turun tangan untuk mengusut aksi berbahaya itu. Jika dinyatakan bersalah maka Cristiano Ronaldo harus membayar sejumlah denda yang berkisar antara 268 - 2688 pound (4,85 juta rupiah hingga 48,70 juta rupiah).

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Relaxing and lovely moments 🌊☀️💙

A post shared by Cristiano Ronaldo (@cristiano) on

Ketika penyelidikan masih berlangsung, Ronaldo tak mau ambil pusing dengan tingkah putra sulungnya. Pemain Juventus itu lebih memilih untuk mengumbar momen serunya saat berlibur dengan sang kekasih tercinta.

Hal itu diketahui dari postingan Instagram Cristiano Ronaldo yang diunggah pada Senin (13/07/20). Senyum semringah merekah di wajah Ronaldo saat berpose dengan Georgina Rodriguez dan anak ketiganya, Mateo Ronaldo.