Liga Indonesia

Hilangkan Jenuh, Gelandang Persib Kini Asyik Bermain Golf

Kamis, 23 Juli 2020 19:57 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© INDOSPORT/Arif Rahman
Gelandang klub Liga 1 Persib Bandung, Dedi Kusnandar, memiliki beberapa kegiatan untuk mengilangkan jenuh saat aktivitas latihan tim masih diliburkan. Copyright: © INDOSPORT/Arif Rahman
Gelandang klub Liga 1 Persib Bandung, Dedi Kusnandar, memiliki beberapa kegiatan untuk mengilangkan jenuh saat aktivitas latihan tim masih diliburkan.

INDOSPORT.COM - Gelandang klub Liga 1 Persib Bandung, Dedi Kusnandar, memiliki beberapa kegiatan untuk mengilangkan jenuh saat aktivitas latihan tim masih diliburkan, salah satunya dengan bermain golf.

Menurut pemain yang akrab disapa Dado ini, bermain golf selain menghilangkan jenuh, juga mengasah kemampuannya untuk fokus mengambil keputusan. Hal tersebut, tak jauh berbeda dengan sepak bola.

"Golf membantu kita fokus dan mencari moment yang tepat saat memukul. Jadi prinsipnya nyaris sama dengan sepak bola. Kalau momentnya tepat, cara menendangnya pas, arah bola pasti sesuai keinginan kita," kata Dedi di lapangan Soccer Training Sabilulungan Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (22/07/2020)

Pemain asal Jatinangor, Kabupaten Sumedang ini menambahkan golf merupakan olah raga baru baginya. Bukan tanpa sebab memang, mengingat kesibukannya selama ini sebagai pesepak bola.

Meski begitu, ia sudah memiliki keinginan untuk bermain golf sejak lama. Hanya saja, baru bisa terlaksana saat ini, setelah Nick Kuipers mengajaknya dan kebetulan aktivitas latihan tim sedang libur.

"Awalnya Nick yang ngajak main golf. Saya oke-in. Kapan lagi kalau bukan sekarang mainnya. Kemarin saya mukul 250 bola selama satu jam. Cukuplah buat pemukul pemula," jelasnya.

Meski menyukai golf, namun Dedi akan tetap fokus untuk bermain sepak bola. Karena, golf menurutnya hanya untuk menghilangkan jenuh dan mengisi waktu luang saat tim libur, seperti bersepeda.

"Buat saya, golf sama dengan bersepada. Dijalani untuk refresing. Bukan jadi olah raga wajib selain sepak bola," jelasnya.

Sementara itu, hingga saat ini tim Persib belum menentukan tanggal memulai latihan untuk persiapan menghadapi lanjutan Liga 1 2020. Meskipun, mayoritas pemain sudah berada di Bandung sejak awal Juli dan menjalani swab tes.