Bola Internasional

Rekap Rumor Transfer: AC Milan Ingin Pemain Liga China, Bale ke Man United

Rabu, 16 September 2020 06:45 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© WallpaperCave
Berikut rekap rumor transfer yang menghiasi pemberitaan INDOSPORT untuk hari Selasa (15/09/20), termasuk berita tentang AC Milan. Copyright: © WallpaperCave
Berikut rekap rumor transfer yang menghiasi pemberitaan INDOSPORT untuk hari Selasa (15/09/20), termasuk berita tentang AC Milan.

INDOSPORT.COM - Berikut rekap rumor transfer yang menghiasi pemberitaan INDOSPORT untuk Selasa (15/9/20). Salah satunya kabar AC Milan ingin membawa pulang Stephan El Shaarawy.

Stephan El Shaarawy kini bermain di Liga Super China bersama Shanghai Shenhua. Selama berseragam Rossoneri sejak 2011 sampai 2016, ia mencetak 27 gol dan 13 assist dari 120 laga di seluruh kompetisi.

Namun kini beredar kabar di bursa transfer bahwa Rossoneri ingin membawanya pulang ke San Siro. Pasalnya, mereka merasa kesulitan mendatangkan Federico Chiesa dari Fiorentina.

Jika benar, tentu hal ini akan menjadi berkah bagi El Shaarawy lantaran kariernya di Liga Super China bisa dibilang tidak terlalu apik. Setelah liga dihentikan karena pandemi corona, ia tercatat hanya main enam kali tanpa mencetak gol.

Il Corriere dello Sport melaporkan, untuk mendapatkan El Shaarawy di bursa transfer, AC Milan harus bersaing dengan sejumlah klub seperti Arsenal, Juventus, AS Roma, dan PSG.

Kabar lain ada yang juga bertemakan AC Milan. Selain dikaitkan dengan Stephan El Shaarawy, raksasa Serie A Liga Italia tersebut juga masuk pemberitaan bersama pemain Liga China lainnya, Oscar.

Bintang Shanghai SIPG tersebut kabarnya ingin kembali bermain di kancah sepak bola Eropa dan ia masih memiliki kontrak dengan klubnya saat ini sampai 2024. Namun nanti dulu, ia kemungkinan besar tidak akan pergi dalam waktu dekat.

Selain itu, Rossoneri dikabarkan pula bergabung dengan Arsenal dan Borussia Dortmund dalam meminati bakat muda Stade Rennais, Georginio Rutter.

Pemain berusia 18 tahun itu dinilai mampu memperkuat lini tengah Rossoneri. Nilai pasar Rutter di bursa transfer pemain pun terbilang cukup murah yakni 150 ribu euro (Rp2,6 miliar).

Nah selain dari AC Milan, berikut rekap rumor transfer yang telah dirangkum INDOSPORT dari klub-klub Liga Eropa. Ada kabar apa saja?