Bola Internasional

Dua Bulan di Kroasia, Penyerang Timnas U-19 Rasakan Dampak Bagus

Rabu, 28 Oktober 2020 14:04 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Herry Ibrahim
© PSSI
Tim merah di laga internal game Timnas Indonesia U-19, Jumat (23/10/20). Copyright: © PSSI
Tim merah di laga internal game Timnas Indonesia U-19, Jumat (23/10/20).

INDOSPORT.COM - Penyerang Timnas Indonesia U-19, Irfan Jauhari merasakan dampak bagus setelah dua bulan melakukan pemusatan latihan di Kroasia. Skuat Garuda Nusantara mulai paham dengan taktik yang diinginkan Shin Tae-yong.

Timnas U-19 tak sekadar berlatih di Kroasia. Total, ada sebelas uji coba yang dijalani Timnas U-19. Mereka mencatatkan lima kemenangan, dua hasil seri dan menelan empat kekalahan.

Mulai terlihat kerangka tim yang diinginkan Shin Tae-yong. Paling kentara adalah kiper PSMS, Muhammad Adi Satriyo yang bermain sepuluh kali. Empat bek belakang ditempati Bagas Kaffa, Elkan Baggot, Rizky Ridho dan Pratama Arhan.

Sektor winger juga mulai muncul. Witan Sulaeman jelas tak tergantikan di sektor kanan dengan sepuluh penampilan. Begitu pula dengan Irfan Jauhari yang tampil sembilan kali. Namun, Irfan juga kerap dipasang sebagai penyerang.

Bagi Irfan, dua bulan di Kroasia memberi pelajaran penting. Para pemain sudah mendapatkan dampak bagus. Ada banyak hal yang mulai meningkat.

"Alhamdulillah, sedikit demi sedikit kita mulai memahami apa yang diinginkan pelatih. Saya merasakan progres dari segi permainan, fisik maupun mental," ucap Irfan Jauhari, Rabu (28/10/20).

Rotasi masih terus berjalan di sektor tengah dan depan. Jack Brown mulai terlihat dengan kontribusi tiga gol. Terbuka peluang pendatang baru, terutama dari para pemain keturunan di Eropa.

Setelah ini, Timnas Indonesia U-19 akan diberi waktu untuk beristirahat. Ada rencana Timnas U-19 akan dikumpulkan di Yogyakarta, sebelum kemudian terbang ke Jepang atau Belanda.