Bola Internasional

Pusingnya Gareth Southgate Melihat Barisan Penyerang Inggris

Rabu, 10 Februari 2021 15:32 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Daily Star
Gareth Southgate mengenakan setelan rompi. Copyright: © Daily Star
Gareth Southgate mengenakan setelan rompi.

INDOSPORT.COM – Gareth Southgate mungkin tengah pusing untuk menentukan penyerang yang akan dibawa Timnas Inggris pada Euro 2020 yang rencananya akan digelar pada 11 Juni hingga 11 Juli 2021.

Inggris sebagai kiblat sepak bola banyak melahirkan pemain berbakat sejak dahulu kala. Lahirnya banyak pemain hebat ini tak lepas dari kebangkitan kompetisi Negeri Ratu Elizabeth tersebut.

Puncaknya pun terlihat di era 2000 an di mana Inggris memiliki banyak pemain berbakat yang masuk disebut-sebut sebagai ‘Generasi Emas’ atau Golden Generation.

Bayangkan saja, saat itu Inggris dihuni pemain sekaliber David Beckham, Michael Owen, Frank Lampard, Steven Gerrard, Wayne Rooney, Rio Ferdinand dan John Terry.

Sayangnya, Inggris tak bisa berbuat banyak dengan para pemain berlabel bintang dan masuk dalam kategori Golden Generation tersebut. Di pentas Eropa dan Dunia, The Three Lions terbilang melempem.

Banyak orang pun bertanya-tanya, mengapa generasi emas Inggris tak bisa berbuat banyak di pentas Eropa dan dunia. Pergantian pelatih sering dilakukan, bongkar pasang skuat pun juga sering dilakukan.

Hingga para generasi emas ini memasuki usia senja sebagai pemain, Inggris pun dirasa takkan melahirkan lagi generasi emas dalam waktu dekat.

Apalagi kompetisi Liga Inggris malah menjadi panggung bagi para pemain asing yang kian membuat para pemain lokal dinilai sulit untuk berkembang.

Namun harapan akan munculnya generasi emas lahir pada 2017 lalu saat Timnas Inggris U-17 mampu menjuarai Piala Dunia U-17.

Bahkan harapan akan munculnya generasi emas kembali terlihat saat Piala Dunia 2018 lalu, kala anak asuh Southgate mampu menembus babak semifinal.

Harapan-harapan ini membuat asa pemain lokal Inggris unjuk gigi kian besar. Alhasil, di musim 2020/21 ini, generasi emas Inggris lahir di sektor penyerang.