Liga Indonesia

Terungkap, Alasan Utama Arema FC Panggil Pulang Si Guru Olahraga SMA

Kamis, 18 Februari 2021 01:45 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Siswantoro saat menjadi asisten pelatih Arema FC. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Siswantoro saat menjadi asisten pelatih Arema FC.

INDOSPORT.COM - General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, menjelaskan alasan utama di balik pemilihan Siswantoro sebagai pengisi salah satu asisten dalam staf kepelatihan untuk Liga 1 2021. 

Rekam jejak pada edisi 2019 barangkali menjadi pertimbangan tim Singo Edan menariknya kembali. Terlebih, saat itu Siswantoro berandil dalam membawa Arema FC menjuarai Piala Presiden untuk kedua kalinya setelah 2017.

"Mungkin (pertimbangan memilih Siswantoro) karena dia juga merupakan sosok guru," kata Ruddy Widodo kepada awak media di Malang, Rabu (17/2/21).

Terlepas dari dunia kepelatihan, Siswantoro memang berprofesi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Malang.

Pelatih berlisensi AFC B itu sehari-hari bekerja sebagai guru olahraga SMA Negeri 1 Tumpang, Kabupaten Malang. Dia juga mengajar Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) bidang sepak bola di IKIP Budi Utomo Kota Malang.

"Hal ini membuat materi yang disampaikannya mudah dipahami oleh pemain. Kalau materi sudah begini, tentu hasilnya akan positif," beber Ruddy Widodo.