In-depth

Termasuk Pogba, 5 Pemain Man United yang Bakal Comeback dan Repotkan AC Milan

Kamis, 18 Maret 2021 12:14 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Michael Regan/Getty Images
Termasuk Paul Pogba, lima pemain bintang Manchester United siap comeback dan merepotkan AC Milan di pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa. Copyright: © Michael Regan/Getty Images
Termasuk Paul Pogba, lima pemain bintang Manchester United siap comeback dan merepotkan AC Milan di pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa.

INDOSPORT.COM - Termasuk Paul Pogba, lima pemain bintang Manchester United siap comeback dan merepotkan AC Milan di pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2020-2021.

AC Milan dan Manchester United akan kembali bertarung untuk memperebutkan tiket lolos ke babak perempatfinal Liga Europa 2020/21. Kedua tim dituntut untuk meraih kemenangan agar bisa dipastikan tak tersingkir dari ajang ini. 

Laga panas babak 16 besar Liga Europa 2020/21 akan tersaji saat Man United bertandang ke San Siro, markas AC Milan. Laga ini tak pelak menjadi laga hidup dan mati kedua tim.

Pasalnya, di pertemuan pertama kedua tim mampu bermain imbang 1-1 lewat gol Amad Diallo dan Simon Kjaer. Meski sama-sama imbang, namun di atas kertas AC Milan lebih diuntungkan dari hasil ini. 

Sebab hasil imbang dengan gol memudahkan Milan untuk lolos. AC Milan akan lolos jika meraih kemenangan atau cukup hasil imbang 0-0. 

Untuk itu, Manchester United pun akan habis-habisan di laga ini. Kemenangan adalah harga mati bagi The Red Devils. 

Beruntung, pada leg kedua ini mereka mendapat kabar baik dari kembalinya sejumlah pemain kunci. Termasuk Paul Pogba, lima bintang Man United siap comeback dan merepotkan AC Milan. 

1. Paul Pogba

© Ash Donelon/Manchester United via Getty Images
Paul Pogba dari Manchester United bersaing dengan Sadio Mane dan Andrew Robertson dari Liverpool selama pertandingan Liga Premier antara Liverpool dan Manchester United di Anfield pada 17 Januari 2021 di Liverpool, Copyright: Ash Donelon/Manchester United via Getty ImagesPaul Pogba dari Manchester United bersaing dengan Sadio Mane dan Andrew Robertson dari Liverpool selama pertandingan Liga Premier antara Liverpool dan Manchester United di Anfield pada 17 Januari 2021 di Liverpool,

Paul Pogba harus menepi dari lapangan hijau pada awal Februari lalu setelah mengalami cedera hamstring. Padahal, saat itu dirinya adalah bagian dari tim utama Manchester United yang berhasil menyodok ke tiga besar. 

Paul Pogba melewatkan tiga pertandingan penting di Liga Europa. Setelah Pogba cedera, performa Man United menjadi tidak stabil di Liga Inggris. 

Paul Pogba memainkan peranan penting di lini tengah Manchester United. Dalam taktik 4-2-3-1, Pogba menjadi figur penting di pos gelandang bertahan. 

Duetnya dengan McTominay atau pun Fred menjadi benteng pertama tim Manchester United. Sepanjang musim ini Pogba tampil di 28 pertandingan Man United di seluruh kompetisi dengan kontribusi 4 gol dan 3 assist. 

2. Edinson Cavani

© Clive Brunskill/Getty Images
Selebrasi gol Edinson Cavani di laga Everton vs Manchester United. Copyright: Clive Brunskill/Getty ImagesSelebrasi gol Edinson Cavani di laga Everton vs Manchester United.

Setelah absen cukup lama, Manchester United akhirnya memiliki sosok striker murni lagi dalam diri Edinson Cavani. Cavani mengalami masalah cedera otot sejak pertengahan Februari lalu. 

Padahal, perannya begitu dibutuhkan di lini depan Manchester United. Di leg pertama melawan AC Milan, Man United terpaksa menempatkan Atnhony Martial di pos penyerang tunggal. 

Seperti bisa ditebak, Martial tidak bisa berbuat banyak. Laga leg kedua melawan AC Milan menjadi kesempatan emas bagi Edinson Cavani untuk membuktikan dirinya memang penting untuk Manchester United musim ini. 

Striker gaek asal Uruguay itu telah mencatatkan 6 gol dan 2 assist dari 18 pertandingan Liga Inggris musim ini. Kehadiran Edinson Cavani di San Siro diyakini bakal menambah repot barisan pertahanan AC Milan.