Liga Indonesia

4 Pemain Timnas Indonesia yang Siap buat Vietnam Merana

Senin, 7 Juni 2021 12:33 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
 Copyright:

INDOSPORT.COM -  Sejumlah pemain Timnas Indonesia siap diandalkan dan tampil maksimal untuk menghancurkan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan bertamu ke Vietnam di Al-Maktoum Stadium, Dubai pada Senin (07/06/21) malam WIB. Dalam pertemuan terakhir, Timnas Indonesia harus menanggung malu usai dikalahkan 1-3 oleh Vietnam.

Dalam pertandingan itu, Timnas Indonesia benar-benar tidak mampu mengimbangi Vietnam yang dengan enaknya mencetak 3 gol. Sedangkan Timnas Indonesia hanya bisa cetak satu gol melalui Irfan Bachdim.

Tapi Timnas Indonesia sekarang asuhan Shin Tae-yong adalah tim yang berbeda saat dikalahkan Vietnam dengan skor 1-3. Dengan wajah baru, Timnas Indonesia terakhir mampu menahan imbang Thailand dengan skor 2-2.

Padahal sebelumnya Timnas Indonesia sempat kalah telak 0-3 dari Thailand saat main di Jakarta. Tapi sekarang Shin Tae-yong tampak telah berhasil membuat Timnas Indonesia bangkit dan bermain sesuai harapan suporter.

Skuad Garuda pun siap memberikan kejutan untuk Vietnam. Sejumlah pemain Timnas Indonesia siap diandalkan dan tampil maksimal untuk menghancurkan Vietnam. Siapa-siapa saja? Berikut ulasannya. 

1. Evan Dimas

Tak diragukan lagi, Evan Dimas menjadi aktor protagonis dalam rangkaian kualifikasi Piala Dunia 2022 di Dubai, Uni Emirat Arab. 

Dari tiga laga (2 uji coba dan 1 laga resmi), Evan Dimas selalu dimainkan oleh pelatih Shin Tae-yong. Evan pun selalu tampil bagus. 

Di laga melawan Oman dan Afganistan, Evan Dimas masing-masing mencetak satu gol. Tak cuma itu, penampilannya di laga kontra Thailand juga sangat vital. 

Meski lini tengah masih gampang ditembus, namun di antara pemain lainnya, Evan Dimas adalah gelandang yang paling konsisten. 

Pada laga melawan Vietnam, pelatih Shin Tae-yong menjanjikan performa yang lebih dahsyat ketimbang saat bersua Thailand. Maka dari itu, pelatih Park Han-Seo pun harus mewaspadai pergerakan Evan Dimas. 

2. Syahrian Abimanyu

Syahrian Abimanyu kembali mendapat kesempatan untuk tampil di Timnas Indonesia. Meski penampilannya tidak sekonsisten Evan Dimas, namun Syahrian berpeluang menjadi pembeda pertandingan di laga melawan Vietnam malam nanti. 

Seperti diketahui, Syahrian Abimanyu turut menjadi kreator atas gol-gol Timnas Indonesia di laga melawan Thailand. Umpan lambung memotong yang dilepaskannya memberikan mimpi buruk bagi Thailand. 

Hanya saja, penampilan Syahrian Abimanyu secara umum masih harus dievaluasi. Dalam bertahan, Syahrian terlihat kerepotan ketika jumpa Thailand. 

Beberapa kali serangan berbahaya dari Timnas Gajah Putih menembus sisi tengah Timnas Garuda. Pelatih Shin Tae-yong diharapkan segera melakukan perbaikan.