Bola Internasional

Lepas Egy Maulana Vikri, Lechia Gdansk Gaet Wonderkid Berprestasi Eropa

Minggu, 4 Juli 2021 05:21 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© lechia.pl
Miłosz Szczepański, pemain baru Lechia Gdansk Copyright: © lechia.pl
Miłosz Szczepański, pemain baru Lechia Gdansk

INDOSPORT.COM – Usai lepas pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, klub Lechia Gdansk bergerak di bursa transfer dengan datangkan wonderkid berprestasi Polandia. Siapakah dia?

Seperti diketahui sebelumnya, bahwa Egy Maulana Vikri tidak melanjutkan kontrak di Lechia Gdansk untuk musim depan.

Kabar ini pun diumumkan melalui akun Instagram klub pada Rabu (30/6/2021) malam WIB.

Dalam postingannya, Lechia Gdansk mengucapkan terimakasih kepada Egy Maulana Vikri dan berharap jebolan Diklat Ragunan itu bisa sukses di klub lain.

Seperti diketahui, Egy bergabung bersama Lechia Gdansk pada 2018 lalu dan dikontrak selama tiga musim hingga 30 Juni 2021.

Usai tak lagi diperkuat Egy Maulana Vikri, manajemen Lechia Gdansk langsung bergerak cepat mencari pemain pengganti di posisi winger.

Melansir dari laman resmi klub, disebutkan bahwa Lechia Gdansk baru saja mendatangkan Miłosz Szczepański sebagai punggawa baru mereka untuk musim depan.

Lebih lanjut dijelaskan, Miłosz Szczepański akan menandatangani kontrak dengan Lechia Gdańsk selama tiga musim ke depan atau hingga tahun 2024 mendatang.

Miłosz Szczepański merupakan salah satu pemain muda potensial Polandia, yang musim lalu memperkuat Raków Częstochowa di Ekstraklasa.

Selama memperkuat Rakow Czestochowa, Miłosz Szczepański berhasil tampil dalam 67 pertandingan dengan torehan sembilan gol serta memberikan delapan assists di semua kompetisi.