Bursa Transfer

Incar Mesin Gol dari Italia, Chelsea Lagi-lagi Dapat Penolakan

Senin, 26 Juli 2021 23:43 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
 Copyright:

INDOSPORT.COMChelsea lagi-lagi mendapat penolakan setelah minatnya pada mesin gol dari Italia, Domenico Berardi, ditolak mentah-mentah pada bursa transfer musim ini.

Chelsea dikabarkan telah mengincar pemain Sassuolo, Domenico Berardi, pada bursa transfer musim ini, untuk memperkuat lini depan mereka pada musim 2021/22.

Tim asuhan Thomas Tuchel itu mulai tertarik dengan Berardi sejak penampilan impresifnya di Serie A dan terutama di ajang internasional seperti Euro 2020 bersama Timnas Italia.

Pemain berusia 26 tahun itu diketahui telah menjadi mesin gol untuk klub dengan mencetak 17 gol dan juga memberikan delapan assist pada musim lalu, termasuk mengantarkan kemenangan Italia di Euro 2020.

Namun minat The Blues dengan striker Sassuolo itu nampaknya bakal mandek setelah CEO klub, Giovani Carnevali, secara blak-blakan menolak penawaran Chelsea.

Melansir dari Tuttosport, Giovani Carnevali mengatakan bahwa pemain andalannya sudah pasti tidak akan dijual meski pihaknya menerima penawaran dari sejumlah klub elite untuk memboyong Domenico Berardi.

“Caputo, Boga, Berardi, dan Locatelli tidak akan dijual. Kami telah menerima banyak tawaran untuk mereka tapi kami telah menolak semuanya,” kata Carnevali.

“Kami tidak akan melepaskan pemain terbaik kami karena kami memiliki proyek ambisius dengan De Zerbi, dan Berardi menjadi pemimpin dalam tim ini,” jelasnya, terkait minat sejumlah klub termasuk Chelsea pada Domenico Berardi.