Liga Indonesia

Dari Belanda hingga Portugal, Deretan Trio Eropa di Skuat Liga 1 2021

Senin, 20 September 2021 17:16 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© INDOSPORT
Dari Belanda Hingga Portugal, Deretan Trio Eropa di Skuat Liga 1 2021 Copyright: © INDOSPORT
Dari Belanda Hingga Portugal, Deretan Trio Eropa di Skuat Liga 1 2021

INDOSPORT.COM – Melihat trio pemain hingga pelatih dari benua Eropa yang menghiasi ketatnya persaingan Liga 1 2021. Tim mana yang paling solid?

Jelang penutupan bursa transfer Liga 1 2021, sebanyak 18 tim peserta telah hampir memenuhi kuota pemain asing mereka dan siap untuk mengarungi kompetisi musim ini.

Tim-tim besar seperti Persib, Persebaya hingga Persija tercatat sudah melengkapi slot pemain asingnya dengan format 3+1.

Sejauh ini hanya ada Persikabo dan PSS sleman yang belum mendaftarkan kuota pemain asing asia mereka.

Jika dilihat secara keseluruhan, pemain dari Brasil masih mendominasi di gelaran Liga 1 2021. Meski, begitu, ada beberapa tim yang lebih menyukai atau melakukan eksperimen dengan mendatangkan pemain Eropa.

Sebagai informasi, pemain-pemain dari Eropa memang sangat jarang mentas di Liga Indonesia. Kebanyakan, para tim peserta lebih sering merekrut pemain-pemain dari Amerika Latin atau Afrika.

Selain harga yang lebih murah, proses adaptasi pemain dari Amerika atau Afrika jauh lebih cepat ketimbang pemain Eropa sehingga banyak dari mereka mampu gemilang di Indonesia.

Namun dalam beberapa musim terakhir, sempat terjadi perubahan trend di Liga 1 di mana banyak pemain Eropa khususnya di posisi striker yang berdatangan.

Selain Sylvano Comvalius yang impresif hingga juara bersama Bali United, masih ada pemain-pemain dari benua biru seperti Aleksandar Rakic (Serbia), Paulo Sérgio (Portugal) hingga Marko Šimić (Kroasia).

Pada gelaran Liga 1 2021, trend unik dengan mendatangkan pemain asing Eropa kembali terjadi. Bahkan, ada beberapa klub yang membentuk trio Eropa yakni berisikan pelatih hingga pemain satu kewarganegaraan.

Lantas tim mana sajakah itu? Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas:

Persib ‘Bandutch’

© Persib Bandung
Selebrasi Marc Klok usai mencetak gol untuk Persib Bandung di Liga 1. Copyright: Persib BandungSelebrasi Marc Klok usai mencetak gol untuk Persib Bandung di Liga 1.

Pertama ada Persib Bandung, skuat asuhan Robert Alberts tersebut mempunyai materi pemain asing yang hampir seluruhnya berkewarganegaraan Belanda.

Dari dua pemain asing Persib saat ini, ada Geoffrey Castillion dan Nick Kuipers yang merupakan jebolan Liga Belanda serta lahir di negeri kincir angin.

Selain dua pemain diatas, Persib juga diperkuat dua pemain naturalisasi yang memiliki paspor Belanda yakni Ezra Walian serta Marc Klok.

Sehingga jika ditotal, Persib Bandung di Liga 1 musim 2021 ini mempunyai empat pemain berdarah Belanda plus satu pelatih yang juga berkebangsaan De Oranje.

Berkaca pada hal tersebut, tak heran jika Persib Bandung mendapat julukan Persib Bandutch. Kata Bandutch merupakan gabungan dari Bandung dan Dutch (Belanda).