Liga Indonesia

Fakta Serba Pertama Beckham Putra Saat Menghadapi Bali United di Liga 1 2021

Senin, 20 September 2021 18:58 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
© Arif Rahman/INDOSPORT
Laga menghadapi Bali United pada Liga 1 2021 di Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (18/09/21) terasa spesial untuk gelandang Persib, Beckham Putra. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Laga menghadapi Bali United pada Liga 1 2021 di Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (18/09/21) terasa spesial untuk gelandang Persib, Beckham Putra.

INDOSPORT.COM - Gelandang muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, menilai pertandingan menghadapi Bali United di pekan ketiga kompetisi BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (18/09/21) terasa spesial.

Pasalnya, pada pertandingan tersebut Beckham untuk pertama kalinya di kompetisi Liga 1 2021-2022 tampil sebagai starter. Selain itu, ia juga mempu mencetak dua gol untuk tim kebanggaan Bobotoh.

Hanya saja, menurut adik kandung Gian Zola ini, hasil pertandingan tidak sesuai dengan harapan, lantaran tim kebanggaan Bobotoh harus puas berbagi angka dengan tuan rumah Bali United setelah skor berakhir imbang 2-2.

"Komentar pertandingan kemarin ya hasil tidak maksimal, tapi gol pertama buat Beckham di Liga 1, terus laga perdana di starting eleven juga," kata Beckham Putra saat konferensi pers secara virtual setelah latih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (20/09/21).