Liga Italia

Top Skor Liga Italia Hari Ini: Immobile Punya Pesaing Baru

Jumat, 24 September 2021 08:50 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto
© Getty Images
Berikut daftar top skor Liga Italia 2021/22 hari ini, Jumat (24/09/21) di mana Ciro Immobile menambah koleksi gol saat Lazio berjumpa Torino. Copyright: © Getty Images
Berikut daftar top skor Liga Italia 2021/22 hari ini, Jumat (24/09/21) di mana Ciro Immobile menambah koleksi gol saat Lazio berjumpa Torino.

INDOSPORT.COM - Berikut daftar top skor Liga Italia 2021/2022 hari ini, Jumat (24/09/21). Ciro Immobile menambah koleksi gol saat Lazio berjumpa Torino.

Meski memberi kontribusi bagi timnya, namun Ciro Immobile gagal membawa tiga poin setelah kedua tim harus puas bermain imbang 1-1.

Lazio bahkan nyaris kalah, namun muka I Biancocelesti disemalakan penalti Immobile pada menit-menit injury time jelang bubaran.

Hasil tersebut membuat Lazio tertahan di peringkat ketujuh dengan koleksi 8 poin dan terpaut 7 angka dari pemuncak klasemen, Napoli.

Nasib Immobile di puncak daftar top skor bisa saja goyah mengingat ia punya pesaing baru yakni bomber I Partenopei Victor Osimhen yang merangsek usai memborong 2 gol saat timnya menggulung Sampdoria 4 gol tanpa balas.

Osimhen kini mengemas 3 gol dan selisih 3 gol lagi untuk menyamai torehan gol Immobile yang telah mengoleksi 6 gol dari 5 penampilannya di Serie A Liga Italia 2021/22.

Selain Osimhen, pesaing baru Immobile dalam daftar top skor sementara yakni Tammy Abraham. Bomber AS Roma yang diboyong dari Chelsea itu kini mulai panas setelah gagal mengemas gol di partai debutnya.

Kini Tammy Abraham jadi rajin untuk menyumbang gol termasuk saat mencatatkan kemenangan tipis atas Udinese. Gol Tammy Abraham juga menjadi satu-satunya gol di laga tersebut dan berhasil membuat Serigala Ibukota kembali persaing ke papan atas dan memangkas jarak dengan pemuncak klasemen menjadi 3 angka.

Selain Victor Osimhen dan Tammy Abraham yang jadi pesaing baru Ciro Immobile, berikut daftar lengkap top skor Serie A Italia 2021/22.