Bursa Transfer

Dibantai 1-5, Dua Pemain FC Porto Justru Diminati Liverpool

Kamis, 30 September 2021 16:16 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Liverpool tidak hanya pulang dengan tiga poin dan kemenangan besar berskor 1-5 dari Estadio do Dragao, markas FC Porto, di ajang Liga Champions pada Rabu (29/09/2021) lalu. The Reds rupanya juga mengantongi nama dua pemain yang mereka anggap pantas direkrut.

Kedua pemain tersebut adalah Luis Diaz (24) dan Fabio Viera (21). Walau tidak punya status bintang, setidaknya untuk saat ini, namun mereka memang punya potensi untuk jadi pemain top.

Diaz misalnya. Winger berkaki dominan kanan tersebut tampil selama 90 menit penuh melawan Liverpool. Oleh Whoscored, ia tercatat memiliki dua tembakan, satu umpan kunci, tiga tekel sukses, dan satu intersepsi.

Di kancah internasional nama Diaz yang memperkuat tim nasional Kolombia juga baru mencuri perhatian. Los Cafeteros dibawanya menjadi juara tiga Copa America 2021 dan ia sukses menjadi pemain tersubur, bersama Lionel Messi, dengan empat gol.

Perkembangan karier Diaz sendiri cukup pesat belakangan ini. Porto adalah klub Eropa pertamanya sejak 2019 lalu setelah dua tahun sebelumnya masih berkutat di divisi dua Kolombia bersama Barranquilla FC.

Sementara Viera adalah prospek muda asli jebolan akademi Porto. Klub berjuluk Sang Naga tersebut memang sudah kondang kerap menelurkan bakat-bakat asal Portugal maupun Amerika Latin dari pembinaan pemain mudanya.

Melawan Liverpool, Viera tampil dari bangku cadangan namun memberikan efek signifikan. Gelandang serang setinggi 170cm tersebut membukukan satu assist untuk gol penghibur Porto yang dicetak Mehdi Taremi.

Selain itu ia juga punya 83% akurasi umpan, dua operan kunci, dua dribel sukses, dan dua sapuan. Tidak terlalu buruk untuk ukuran pemain muda di hadapan salah satu klub terbesar benua biru.