Liga Indonesia

Bersiap Lawan Persik, Pelatih Persita Tangerang: Mau Main Jelek yang Penting Menang!

Rabu, 1 Desember 2021 20:00 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
© Media Persita
Persita Tangerang melakukan selebrasi melawan PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 2021. Copyright: © Media Persita
Persita Tangerang melakukan selebrasi melawan PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 2021.

INDOSPORT.COM - Persita Tangerang kembali bersiap untuk laga pekan ke-15 Liga 1 2021 lawan Persik Kediri pada 3 Desember. Pelatih tim Pendekar Cisadane, Widodo C. Putro menegaskan kemenangan adalah harga mati.

Widodo mengatakan pemain dalam keadaan baik pasca menang di laga terakhir. Dia ingin anak asuhnya melanjutkan tren positif agar tetap berada di sepuluh besar klasemen Liga 1 2021.

"Kemarin banyak pemain yang tak bisa main, tapi puji Tuhan bisa menang. Karena dikompetisi apapun yang terjadi, yang penting itu menang. Mau main jelek, yang penting menang dulu dan kalau jelek akan kami perbaiki," kata Widodo.

Sejauh ini, Widodo masih memantau kondisi dua pemain asing, Harrison Cardoso dan Adam Mitter yang dalam pemulihan cedera. Jika membaik, keduanya akan disiapkan melawan Persik karena Persita butuh pemain dengan karakter kuat di lini tengah dan belakang.

Eks pelatih Bali United itu juga berharap pemain pengganti lainnya dalam kondisi terbaik. Widodo menyatakan peran mereka sangat penting, seperti ketika menang atas PSS Sleman pekan lalu.

"Buat lawan Persik Kediri, saya harapkan pemain dalam kondisi siap. Ada beberapa yang pemulihan seperti Harrison, lalu Adam, jadi akan dilihat lagi siap apa tidak buat main," tutur Widodo.