Bursa Transfer

Tinggalkan Manchester United, Cristiano Ronaldo Lanjutkan Karier di MLS?

Senin, 10 Januari 2022 22:01 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Phil Noble
Petualangan kedua kalinya Cristiano Ronaldo di Manchester United dikabarkan akan berakhir lebih cepat Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Petualangan kedua kalinya Cristiano Ronaldo di Manchester United dikabarkan akan berakhir lebih cepat

INDOSPORT.COM - Petualangan kedua kalinya Cristiano Ronaldo di Manchester United diprediksi akan berakhir lebih cepat. Kini pemain berusia 36 tahun itu dikabarkan mempertimbangkan untuk hengkang dari Old Trafford.

Cristiano Ronaldo kembali berseragam Setan Merah setelah pindah dari Juventus pada awal musim ini. Namun Ronaldo kabarnya sudah tidak kerasan di Inggris.

Menurut The Sun, Ronaldo telah menelepon Jorge Mendes selaku agennya untuk mengadakan "pembicaraan darurat". Hal itu diyakini membuat Mendes terbang ke Manchester untuk bertemu dengan kliennya tersebut.

Sejauh musim ini, Ronaldo sudah mencetak 14 gol dari 21 penampilan di semua kompetisi. Tetapi, penunjukan manajer baru Setan Merah, Ralf Rangnick, sepertinya menjadi alasan utama Ronaldo berniat untuk hengkang.

Ralf Rangnick sebagai pelatih sementara Manchester United setelah pemecatan Ole Gunnar Solskjaer tidak sesuai apa yang diharapkan, dan kabarnya sejumlah pemain tidak senang dengan strategi Rangnick, salah satunya adalah Ronaldo.

"Cristiano sangat prihatin dengan apa yang terjadi di United," kata seorang sumber yang dekat dengan sang pemain melansir dari The Sun.

Cristiano Ronaldo tahu bahwa Manchester United menerima banyak kritikan dan dia dianggap menjadi salah satu orang yang bertanggung jawab.