Liga Indonesia

Resmikan Kloter Pertama Bursa Transfer, Arema FC Pasang Target Juara Liga 1

Kamis, 7 April 2022 20:55 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© Ian Setiawan/Indosport.com
Arema fc perkenalkan kloter pertama dari empat pemain baru musim ini. Foto: Ian Setiawan/Indosport.com Copyright: © Ian Setiawan/Indosport.com
Arema fc perkenalkan kloter pertama dari empat pemain baru musim ini. Foto: Ian Setiawan/Indosport.com

INDOSPORT.COM - Arema FC meresmikan kloter pertama untuk skuat berlabel Los Galacticos yang dibebani target menjuarai Liga 1 2022-2023.

Kloter itu terdiri dari empat nama yang sebelumnya sudah ditampilkan secara gamblang melalui akun media sosial klub, Selasa (5/4/22).

Mereka pun sudah diperkenalkan oleh Gilang Widya Pramana (presiden klub) dan Muchammad Ali Rifki (manajer tim) di hadapan awak media.

Secara berurutan, Arema FC memperkenalkan eks Madura United, Andik Rendika Rama, Gian Zola Nasrullah (eks Persib Bandung), Adam Alis Setyano, dan Evan Dimas Darmono (eks Bhayangkara FC). 

Mereka melewati sejumlah prosesi di klub barunya, Arema FC, mulai dari tanda tangan kontrak hingga menampilkan nomor punggung masing-masing.

"Kami memperkenalkan empat pemain baru yang jadi kloter pertama," ujar Gilang Widya Pramana di kantor Arema FC, Kota Malang, Kamis (7/4/22).

Dia tak lupa menggaransi bahwa seluruh nama tersebut merupakan hasil proyeksi sesuai dengan kebutuhan pelatih Eduardo Almeida musim depan.

Gilang sekaligus memastikan, keberadaan Andik Rendika Rama, Gian Zola, Adam Alis, dan Evan Dimas tak lain untuk mendukung target juara Liga 1 2023-2023.

"Mereka sudah sesuai dengan kebutuhan tim. Musim depan, kami mencoba lagi mengejar target juara Liga 1 setelah musim lalu sudah berjuang maksimal," tandas pengusaha kelahiran Probolinggo, Jawa Timur, itu.