In-depth

Liga Inggris: 4 Rekor Mencengangkan di Balik Hasil Imbang Manchester City vs Liverpool

Senin, 11 April 2022 11:55 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© REUTERS/Phil Noble
Laga bigmatch Liga Inggris antara Manchester City vs Liverpool berakhir imbang 2-2. Berikut 4 rekor mencengangkan yang tercipta usai laga tersebut. Foto: REUTERS/Phil Noble Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Laga bigmatch Liga Inggris antara Manchester City vs Liverpool berakhir imbang 2-2. Berikut 4 rekor mencengangkan yang tercipta usai laga tersebut. Foto: REUTERS/Phil Noble

INDOSPORT.COM – Laga bigmatch Liga Inggris antara Manchester City vs Liverpool berakhir imbang 2-2. Berikut 4 rekor mencengangkan yang tercipta usai laga tersebut.

Laga seru tersaji di pekan ke-32 Liga Inggris, Minggu (10/04/22) malam pukul 22.30 ketika Manchester City menjamu Liverpool.

Seperti diketahui, kedua tim tengah bersaing ketat di papan atas klasemen sementara. Sebelum laga, City di puncak dengan 73 poin, sedangkan The Reds di posisi kedua dengan 72 poin.

Dengan situasi tersebut, jika bisa meraih kemenangan maka City akan menjauh dari kejaran Liverpool. Di sisi lain, jika The Reds yang menang maka mereka akan naik ke puncak menggusur The Citizens.

Menghadapi laga ini, Pep Guardiola membuat kejutan dengan menurunkan Gabriel Jesus di winger kanan mendampingi Raheem Sterling dan Phil Foden.

Sementara itu, Jurgen Klopp memarkir Luis Diaz dan memilih trio Mohamed Salah, Diogo Jota, dan Sadio Mane untuk mengisi lini depan.

Baru lima menit laga berjalan, Manchester City sudah berhasil unggul cepat lewat sepakan keras Kevin de Bruyne yang membentur kaki Joel Matip dan membuat Alisson terlambat bereaksi.

Meski demikian, Liverpool tak butuh waktu lama untuk membalas. Hanya 8 menit kemudian, The Reds sukses membalas lewat sepakan Diogo Jota, memanfaatkan umpan tarik Trent-Alexander Arnold.

Kedua tim terus bertukar serangan. Namun, di menit ke-36 Manchester City-lah yang berhasil mencetak gol kedua mereka, kali ini lewat Gabriel Jesus.

Liverpool yang kembali tertinggal coba meningkatkan serangan, namun hingga babak pertama berakhir skor tetap 2-1 untuk keunggulan Manchester City.