Bursa Transfer

Bayern Munchen Bikin Syarat Super Ruwet, Barcelona Kubur Mimpi Datangkan Robert Lewandowski

Selasa, 17 Mei 2022 07:55 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Yosef Bayu Anangga
© M. Donato/FC Bayern via Getty Images
Raksasa Liga Spanyol, Barcelona harus mengubur mimpinya untuk mendapatkan tanda tangan mesin gol Bayern Munchen, Robert Lewandowski. Copyright: © M. Donato/FC Bayern via Getty Images
Raksasa Liga Spanyol, Barcelona harus mengubur mimpinya untuk mendapatkan tanda tangan mesin gol Bayern Munchen, Robert Lewandowski.

INDOSPORT.COM - Raksasa Liga Spanyol, Barcelona harus mengubur mimpinya untuk mendapatkan tanda tangan mesin gol Bayern Munchen, Robert Lewandowski.

Pasalnya, Die Roten telah menetapkan sejumlah syarat rumit terkait penjualan Robert Lewandowski dalam bursa transfer musim panas nanti.

Diketahui sebelumnya jika Lewandowski menolak menambah masa tinggalnya di Allianz Arena yang kadaluarsa 2023 mendatang.

Kabar tersebut diumumkan langsung oleh Direktur Olahraga Bayern Munchen, Hasan Salihamidzic pada Sabtu (14/05/22) waktu setempat.

Brazzo sapaan akrab Hasan Salihamidzic menyebut jika Lewandowski ingin mencari tantangan di klub lain. 


"Dia memberi tahu saya bahwa dia tidak ingin menerima tawaran kami untuk memperpanjang kontrak dan ingin pergi," ucap Salihamidzic kepada Sky Germany.

"Dia bilang dia ingin melakukan sesuatu yang lain," tegasnya.

Bayern Munchen pun dipaksa untuk menjual Lewandowski dalam waktu dekat demi menghindari kehilangan penyerang Polandia itu dengan harga murah bahkan gratisan di tahun depan.

Benar saja, gosip gres dari Fichajes membocorkan jika Die Roten siap melego Lewandowski musim panas nanti.

Meski demikian, Bayern Munchen memberikan sejumlah persyaratan super rumit. Para pelamarnya termasuk Barcelona bakal mengubur mimpinya untuk menggaet pemain berusia 33 tahun itu.