Liga Indonesia

Persiapan Liga 1, Pelatih Persib Bandung Akui Sulit untuk TC di Luar Negeri

Kamis, 19 Mei 2022 16:04 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Isman Fadil
© Arif Rahman/Indosport.com
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar dan Pelatih Persib, Robert Rene Alberts Pemain Persib Bandung saat sesi latihan perdana untuk persiapan Liga 1 2022-2023 di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Selasa (17/05/22). Copyright: © Arif Rahman/Indosport.com
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar dan Pelatih Persib, Robert Rene Alberts Pemain Persib Bandung saat sesi latihan perdana untuk persiapan Liga 1 2022-2023 di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Selasa (17/05/22).

INDOSPORT.COM - Persib Bandung kemungkinan besar tidak akan menggelar pemusatan latihan atau Training Center (TC) di luar negeri, pada masa persiapan menghadapi Liga 1 2022-2023.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengatakan ada beberapa alasan yang membuat skuat Maung Bandung kemungkinan tidak menggelar TC di luar negeri. 

Menurut Robert Alberts, kompetisi sepak bola di wilayah Asia Tenggara akan segera dimulai, bahkan ada yang sudah menggulirkan kompetisinya.

Sehingga tidak mudah bagi Persib melakukan pemusatan latihan di luar negeri, sehingga pada masa persiapan kompetisi Liga 1 musim 2022-2023, skuat Maung Bandung kemungkinan besar hanya TC di dalam negeri.

"Sangat sulit untuk menggelar TC di luar Indonesia karena semua liga kini sedang bergulir. Vietnam, Singapura, untuk Vietnam akan dimulai lagi setelah SEA Games, lalu Thailand juga sedang bergulir," kata Robert Rene.

"Sulit untuk pergi ke luar Indonesia (untuk pemusatan latihan)," jelas pelatih asal Belanda ini.

Manajemen Persib sendiri masih mematangkan agenda pemusatan latihan atau Training Center (TC) untuk persiapan menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2022-2023.

Menurut Direkrut PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, agenda TC tersebut sudah dipersiapkan oleh manajemen, meski begitu pihaknya belum menentukan tempat maupun tanggal untuk pemusatan latihan.

Teddy menurutkan, jika sudah ada kepastian mengenai tempat dan waktu pemusatan latihan, manajemen dipastikan bakal memberikan informasi.

"Agenda TC sedang kami godok dan nanti akan di informasikan ke teman-teman media apabila sudah final," ucap Teddy Tjahjono.