Liga Indonesia

Hasil Liga 1 PSIS Semarang vs Persikabo 1973: Riyan Ardiansyah Hattrick, Mahesa Jenar Pesta Pora

Jumat, 9 September 2022 16:59 WIB
Penulis: Martini | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Grafis: Yanto/INDOSPORT
Logo Liga 1 2022-2023. Copyright: © Grafis: Yanto/INDOSPORT
Logo Liga 1 2022-2023.

INDOSPORT.COM - Berikut adalah hasil pertandingan Liga 1 2022 pekan kesembilan, antara PSIS Semarang vs Persikabo 1973, Jumat (9/9/22) sore di Stadion Jatidiri.

Bermain menekan sejak menit awal, PSIS Semarang akhirnya meraih tiga poin lewat kemenangan 3-2 atas Persikabo 1973. Hattrick dilesakan oleh Riyan Ardiansyah.

Jalannya babak pertama sudah sangat panas. PSIS Semarang sudah memimpin 2-0 lewat brace atau dua gol beruntun dari Riyan Ardiansyah di menit ke-15 dan 19. 

Berawal dari pergerakan di sisi kanan, Wawan Febrianto mengirim umpan cutback ke Fredyan Wahyu, umpan dikirimkan lagi ke Riyan Ardiansyah yang tanpa kawalan.

Tak mau menyia-nyiakan peluang, Riyan melakukan tendangan keras yang tak mampu dihalau kiper Persikabo 1973.

Empat menit berselang, Taisei Marukawa mengirimkan umpan crossing yang jatuh tepat di kaki Riyan Ardiansyah. Tanpa kawalan, Riyan head to head dengan sang kiper.

Pemilik nomor punggung 14 itu menyontek bola ke sudut, tak mampu dihalau kiper. Skor 2-0 untuk tim tuan rumah PSIS Semarang di awal babak pertama.

Butuh waktu lama bagi Persikabo untuk kembali menguasai bola, namun bukan berarti mereka tak bisa bicara banyak di Stadion Jatidiri. Peluang demi peluang tercipta.

Masuknya Roni Sugeng dan Reza Irfana sedikit banyak membantu serangan Persikabo 1973. Memasuki lima menit akhir babak pertama, lini pertahanan PSIS mengendur.

Yandi Sofyan akhirnya menuntaskan serangan dengan sebuah gol yang tak dapat dihalau oleh Ray Redondo. Skor 2-1 bertahan di babak pertama, Mahesa Jenar unggul.