Bola Internasional

Trent Alexander-Arnold Dicoret Timnas Inggris, Jurgen Klopp Geleng-geleng Kepala

Selasa, 27 September 2022 21:10 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
© Getty Images
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, ternyata sempat bingung mengapa anak asuhnya, Trent Alexander-Arnold, dicoret dari skuad Timnas Inggris. Copyright: © Getty Images
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, ternyata sempat bingung mengapa anak asuhnya, Trent Alexander-Arnold, dicoret dari skuad Timnas Inggris.

INDOSPORT.COM – Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, ternyata sempat bingung mengapa anak asuhnya, Trent Alexander-Arnold, dicoret dari skuad Timnas Inggris.

Sudah bukan rahasia lagi sebenarnya bahwa Timnas Inggris tengah pesakitan di enam laga terakhir.

Bagaimana tidak? Inggris sendiri dipandang sebagai salah satu negara yang difavoritkan memenangkan Piala Dunia 2022 nantinya. Akan tetapi, ada satu hal tak sedap yang menghampiri kubu The Three Lions.

Hal tak menyedapkan tersebut adalah Bukayo Saka cs gagal meraih satu pun kemenangan dalam enam laga terakhir yang sudah dilalui mereka.

Ya, skuad besutan Gareth Southgate itu hanya mencatatkan 3 kali imbang dan 3 kali kalah di 6 pertandingan UEFA Nations League mereka.

Alhasil, Inggris harus kehilangan tempatnya di Liga A dan bakal main di Liga B pada UEFA Nations League edisi mendatang.

Jebloknya Timnas Inggris ini juga diperburuk dengan betapa mandulnya lini serang The Three Lions dalam lima laga terakhir yang mana mereka hanya mampu mencetak satu gol saja.

Sementara itu, bapuknya Inggris juga ditambah di lini belakang mereka sebab bek bernama Harry Maguire dan kiper bernama Nick Pope membuat blunder fatal sehingga mereka harus kebobolan tiga gol kontra Jerman.

Selain itu, ada satu hal menarik di balik pertandingan tersebut, yaitu tidak adanya nama Trent Alexander-Arnold dalam skuad Inggris.

Usut punya usut, Trent Alexander-Arnold ternyata sempat dicoret dari Timnas Inggris pada 2021 lalu yang membuat Jurgen Klopp sebagai pelatihnya di Liverpool kebingungan.