Liga Indonesia

Izin Masih Suram, PT LIB Belum Rilis Jadwal Pertandingan Lanjutan Liga 1

Rabu, 30 November 2022 21:15 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© Petrus Manus Da'Yerimon/INDOSPORT
Direktur utama LIB, Ferry Paulus saat rakor dengan Kepolisian. Copyright: © Petrus Manus Da'Yerimon/INDOSPORT
Direktur utama LIB, Ferry Paulus saat rakor dengan Kepolisian.

INDOSPORT.COM - Direktur operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno, menyatakan pihaknya belum merilis jadwal lanjutan Liga 1 2022-2023. Jadwal yang beredar luas di media sosial bukan informasi resmi dari mereka.

Sudjarno menjelaskan, pihaknya belum mengirimkan draft jadwal untuk klub peserta. Hal itu dikarenakan belum ada kepastian kapan jadwal kick-off karena belum ada izin dari kepolisian.

"Kami memang belum rilis jadwal. Bahkan belum dibagikan ke klub buat dipelajari," tutur Sudjarno kepada awak media, Rabu (30/11/22).

Seperti diketahui, PT LIB menjadwalkan Liga 1 2022-2023 digulirkan kembali pada Jumat (2/12/22). Tapi, hal itu batal terlaksana karena belum turun izin dari kepolisian.

Dari Rapat Koordinasi antara PSSI, PT Liga Indonesia Baru dan Polri pada Selasa (29/11/22) disimpulkan masih ada beberapa hal yang mesti dimatangkan. Salah satunya adalah verifikasi stadion.

Selain itu, PT LIB, PSSI, dan Polri masih harus menelaah Peraturan Kepolisian (Perpol) No 10 Tahun 2022 yang menjadi standar baru pengamanan laga.

Rencananya Liga 1 2022-2023 dimainkan dalam sistem bubble (terpusat) di Jawa Tengah sampai putaran pertama selesai. Setelahnya akan kembali ke format normal, yakni home-away, di putaran kedua. 

PT LIB juga belum memberikan jaminan jika kick off lanjutan digelar pada Jumat (2/12/22). Tapi, operator kompetisi berharap rencana itu tidak mengalami perubahan. 

"Kami nggak bisa bicara kick-off tanggal 2, 3, atau 4 dan seterusnya, karena tahapan untuk melakukan verifikasi itu harus kami lalui," jelas Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus.

"Apalagi ada beberapa stadion yang selama ini belum disurvei pihak PUPR seperti di Sultan Agung. Jadi tunggu, ya mungkin dalam beberapa saat ke depan kami akan tahu kapan bisa kick off," sambungnya.