x

Jersey Baru Arsenal Bikin Pemainnya Terlihat seperti Korban Zombie

Jumat, 29 Mei 2020 15:43 WIB
Penulis: Yosef Bayu Anangga | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Bocoran jersey tandang klub Liga Inggris Arsenal musim depan dikecam para penggemar karena dinilai akan membuat pemainnya tampak seperti korban zombi.

INDOSPORT.COM – Bocoran jersey tandang klub Liga Inggris Arsenal musim depan dikecam para penggemar karena dinilai akan membuat pemainnya tampak seperti korban zombi.

Meski kompetisi Liga Inggris musim ini belum berakhir dan tiap klub masih harus bertanding setidaknya 9 kali lagi, bocoran jersey untuk musim depan sudah mulai beredar.

Setelah sebelumnya jersey kandang Manchester United bocor ke publik dan mendapat pujian dari para penggemar, kali ini giliran jersey tandang Arsenal yang tersebar luas melalui Internet.

Baca Juga
Baca Juga

Sayangnya, berkebalikan dengan jersey MU yang banjir pujian, calon seragam baru The Gunners justru dinilai buruk oleh para fans. Dilansir Evening Standard, motif yang dimunculkan dalam jersey itu dinilai para penggemar akan membuat para pemain tampak seperti korban zombi atau mayat hidup.

Dalam unggahan yang dibuat akun @ArsenalNews_HQ melalui media sosial Twitter, seragam yang akan digunakan Arsenal di kandang lawan itu didominasi warna putih. Pihak Adidas sebagai produsen kemudian menambahkan percikan warna merah untuk membuatnya tampak bertema batu marmer.

Namun, justru cipratan merah itulah yang kemudian dipermasalahkan oleh para penggemar Arsenal. Pasalnya, pola cipratan itu tampak seperti darah sehingga justru akan membuat orang yang mengenakannya seolah baru saja menjalani siksaan.

“Seragam tandang baru Arsenal tampak seperti kaus yang berasal dari The Walking Dead,” komentar salah seorang penggemar dengan merujuk serial televisi bertemakan zombi atau mayat hidup.

Baca Juga
Baca Juga

“Jika ini benar-benar jersey Arsenal musim depan, siapa pun yang mengenakannya akan tampak seolah baru saja bertinju satu ronde dengan Tyson Fury,” tulis netizen lain.

Selain warna merah yang diharapkan menyerupai marmer, jersey tandang Arsenal juga akan dilengkapi dengan tiga garis khas Adidas. Namun alih-alih merah, tiga garis itu berwarna hitam dan diletakkan di bagian bahu.

Di sisi sponsor, tak ada perubahan berarti dengan Visit Rwanda masih menjadi sponsor di lengan kiri, sementara Fly Emirates masih menjadi sponsor utama di bagian dada. Satu-satunya perubahan kecil hanya penulisan slogan di bawah logo Fly Emirates.

ArsenalAdidasLiga Primer InggrisJerseyLiga InggrisSepak BolaBerita Liga Inggris

Berita Terkini