x

Gavin Kwan Adsit Tak Sabar Ikut Latihan Bali United

Rabu, 8 Juli 2020 20:11 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Arum Kusuma Dewi
Gavin Kwan Adsit dalam sesi latihan bersama Bali United di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (14/1/20). Foto: Nofik Lukman Hakim

INDOSPORT.COM - Rencana Bali United menggelar latihan pada awal Agustus mendapat sambutan positif para pemain. Bek Bali United, Gavin Kwan Adsit tak sabar mempersiapkan diri menghadapi Liga 1 2020.

Gavin harus meramu berbagai program untuk menjaga kebugarannya. Selain latihan mandiri, Gavin bersama beberapa pemain yang domisili di Bali kerap berlatih di Lapangan Trisakti, Legian, Badung.

Tiga bulan lebih berbagai metode latihan dilakukan Gavin. Dia ingin kebugarannya tetap terjaga, sekaligus berat badan tetap stabil. Gavin gembira ketika manajemen punya rancangan program berlatih bulan Agustus.

Baca Juga
Baca Juga

"Bisa latihan awal Agustus pasti mantap. Kalau bisa latihan lebih awal pasti lebih mantap lagi. Saya sudah tidak sabar lagi ikut latihan dan kembali bersama tim," ucap Gavin Kwan Adsit, Rabu (08/07/20).

Tira Persikabo menjadi tim pertama Liga 1 yang memulai program. Mereka diuntungkan dengan keberadaan komplek olahraga Hambalang di Bogor. Komplek itu membuat mereka bisa bebas dari interaksi luar.

Baca Juga
Baca Juga

Setelah itu, Persib Bandung kemungkinan jadi tim kedua. Apalagi mereka sudah melakukan swab test metode PCR kepada pelatih, pemain, dan staf yang akan hadir dalam latihan.

Bali United berpotensi jadi tim ketiga yang berlatih. Apalagi mereka juga harus bersiap untuk main di Piala AFC 2020. Ada tiga partai fase grup G yang kabarnya akan dipusatkan di Vietnam.

Gavin Kwan AdsitBali UnitedLiga IndonesiaBali United FCLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1

Berita Terkini