x

Ibrahimovic Positif Terpapar Virus Corona Jelang Laga Liga Europa

Kamis, 24 September 2020 20:54 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Zlatan Ibrahimovic Positif Terpapar Virus Corona Jelang Laga Kualifikasi Liga Europa Babak Ketiga antara AC Milan vs Bodo/Glimt

INDOSPORT.COM - AC Milan mendapatkan kabar buruk jelang babak ketiga kualifikasi Liga Europa melawan Bodo/Glimt karena Zlatan Ibrahimovic positif virus corona.

Kabar Zlatan Ibrahimovic positif terpapar virus corona dikonfirmasi oleh laman resmi AC Milan setelah para pemain menjalani tes swab kedua jelang laga kontra Bodo/Glimt.

Baca Juga
Baca Juga

Dengan kondisi tersebut, belum diketahui apakah pertandingan AC Milan menjamu Bodo/Glimt di Stadion San Siro, Milan, Italia pada Jumat (24/9/2020) dini hari  WIB akan ditunda.

Bila pertandingan tetap dilaksanakan, posisi pemain asal Swedia itu akan digantikan oleh striker 18 tahun, Lorenzo Colombo.

Diketahui, meski usia Ibra sudah menginjak 38 tahun, ia tetap menunjukan performa luar biasa. Dalam dua pertandingan terakhir ia sukses menyumbang total tiga gol.

Baca Juga
Baca Juga

Saat babak kedua kualifikasi Liga Europa melawan Shamrock Rovers, eks pemain Manchester United itu sukses menyumbang satu gol dalam kemenangan dengan skor 2-0.

Kemudian di laga perdana Serie A Italia musim 2020-2021 melawan Bolgna, AC Milan menang dengan skor 2-0 lewat gol yang doborong oleh Zlatan Ibrahimovic.

Serie A ItaliaLiga EuropaAC MilanZlatan IbrahimovicVirus Corona

Berita Terkini