x

Bukan Arsenal, Ini Klub yang Ingin Pulangkan Aaron Ramsey ke Liga Inggris

Selasa, 3 Agustus 2021 00:03 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Yosef Bayu Anangga

INDOSPORT.COM - Baru dua tahun menjalani petualangan di Serie A namun Aaron Ramsey sudah dikaitkan dengan gosip kepulangan ke Premier League. Gelandang Juventus asal Wales tersebut dilaporkan dalam incaran Newcastle United.

Sumber dari Goal menyebutkan jika Newcastle sudah menguhubungi pihak Juventus terkait kemungkinan membeli Ramsey. The Magpies melihat kans ini setelah musim lalu sang playmaker 30 tahun tersebut jarang dimainkan oleh Il Bianconeri.

Di 2020/2021 Ramsey hanya mencatatkan 13 start di ajang liga dengan catatan dua gol dan empat assist. Andrea Pirlo yang musim lalu menukangi Nyonya Tua pun tidak banyak memberinya kesempatan di Coppa Italia.

Baca Juga
Baca Juga

Tidak heran jika Newcastle kemudian mencoba peruntungan mereka di bursa transfer kali ini. Pengalaman Ramsey bersama Arsenal jelas akan membuat perbedaan besar di St. James' Park.

Akan tetapi Massimiliano Allegri sepertinya akan memasukkan Ramsey dalam taktiknya musim depan. Manajer berpaspor Italia tersebut bahkan mengindikasikan jika dirinya tidak berminat merekrut kembali Miralem Pjanic dari Barcelona untuk mempertebal lini tengah Juventus.

Baca Juga
Baca Juga

"Ramsey bermain sangat bagus sekali di tengah dan aku rasa ia bisa jadi pemain vital untuk tim. Jika ia mau dipasang sebagai jangkar mungkin performanya akan sama baiknya," papar Allegri.

"Dia mampu melihat celah untuk mengumpan dan punya radar yang bagus dalam kepalanya. Dengan bermain lebih ke belakang Ramsey bisa jauh lebih tenang dalam menguasai bola,"

"Aku menyukai Miralem karena kami punya memori bagus selama empat tahun penuh gelar tapi sekarang ia pemain Barcelona. Di Juventus sudah cukup banyak pemain bagus," sambung eks allenatore AC Milan tersebut.


1. Harus Siap Bersaing

Manuel Locatelli.

Saat ini Ramsey masih terikat kontrak berdurasi dua tahun di Allianz Stadium. Jika ia mau menuruti kemauan Allegri untuk tidak beroperasi sebagai gelandang serang maka kemungkinan besar masa depannya masih cerah.

Meski demikian ia tidak bisa bersantai karena Juventus sedang dalam proses merekrut Manuel Locatelli dari Sassuolo. Midfielder 23 tahun tersebut sangat fasih dalam memerankan deep-lying playmaker di klubnya maupun timnas Italia.

Bursa TransferArsenalJuventusMassimiliano AllegriNewcastle UnitedAaron RamseyMiralem PjanicBerita Bursa Transfer

Berita Terkini