Top News

Top 5 News: Julukan Baru Daud Yordan, Para Pemain Top Korban Apriyani/Fadia

Minggu, 3 Juli 2022 07:35 WIB
Editor: Juni Adi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Petinju Indonesia, Daud Jordan mengalahkan petinju Thailand, Panya Uthok pada ronde ke-6 di Balai Sarbini, Jakarta, Jumat (01/07/22). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Petinju Indonesia, Daud Jordan mengalahkan petinju Thailand, Panya Uthok pada ronde ke-6 di Balai Sarbini, Jakarta, Jumat (01/07/22).

INDOSPORT.COM - Berikut rangkuman lima berita terpopuler di beranda INDOSPORT.COM yang paling banyak dibaca publik sepanjang Sabtu (02/07/22) kemarin.

1. Daud Yordan Ubah Nama Julukan

Daud Yordan baru-baru ini mengumumkan kalau dirinya telah berganti nama julukan usai mengalahkan Panya Uthok di pertandingan tinju.

Daud Yordan sukses menaklukkan petinju asal Thailand yakni Panya Uthok di pertandingan MPRO Evolution Fight Series, Jumat (01/07/22).

Satu hal yang menarik di luar kemenangan Daud Yordan kontra Panya Uthok. Usai pertandingan, petinju asal Kalimantan Barat itu mengumumkan sebuah julukkan baru untuk dirinya.

Selama masa karirnya di kancah pertinjuan, seperti yang diketahui bahwa Daud Yordan kerap disapa Cino, julukkan yang datang dari mantan pelatihnya dulu.

Baca selengkapnya: Usai Hajar Petinju Thailand Panya Uthok, Daud Yordan Umumkan Ganti Nama Julukan 

2. Daftar Korban Apriyani/Fadia

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjema menjadi monster, bahkan gandra putri top dunia jadi korban mereka.

Pada pertandingan perempat final Malaysia Open 2022 Apriyani/Fadia menjadi sosok mimpi buruk bagi ganda putri nomor satu dunia, Chen Qing Chen/Jia Yifan.

Dengan kemenangan itu, ganda putri Indonesia itu berhasil mengamankan tiket menuju babak semifinal Malaysia Open 2022.

Mereka akhirnya berhasil  memenangkan laga itu, sekaligus menambah koleksi korban keganasan Apriyani/Fadia. Siapa saja?

Baca selengkapnya: Lolos Semifinal Malaysia Open, Deretan Ganda Putri Top Dunia Korban Apri/Fadia Bertambah