Federasi Bola Voli Dunia Kampanyekan Net dari Daur Ulang Jaring Ikan Bekas

Rabu, 20 Maret 2019 01:57 WIB
Editor: Coro Mountana
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Federasi Bola Voli Dunia (FIVB) meluncurkan sebuah proyek bernama “Good Net” pekan lalu di Pantai Copacabana di Rio de Janeiro, Brasil. Proyek ini bertujuan untuk mendaur ulang jaring ikan bekas yang ada di lautan untuk dijadikan net bola voli.

Bekerjasama dengan kelompok konservasi laut "Ghost Fishing Foundation", FIVB mengumpulkan jaring-jaring bekas dari lautan agar nantinya dapat dibuat net voli untuk warga sekitar.

Mengutip dari Antara, salah satu atlet voli Brasil yakni Giba sangat prihatin melihat begitu banyak jaring ikan bekas di lautan yang sangat berbahaya bahwa satwa bawah laut.

"Sangat sulit untuk melihat bahwa di lautan ada begitu banyak jaring bekas yang menyimpan bahaya tidak terlihat di depan mata," tutur Giba.

Ghost Fishing yang berbasis di Belanda, memiliki tim penyelam yang bekerja dalam kampanye Laut Bersih PBB untuk memberantas polusi plastik di lautan. Mereka mengatakan bahwa tidak sedikit kerusakan bawah laut terjadi karena banyaknya jaring ikan bekas di laut.

"Kami memahami bagaimana jaring bekas itu menghantui banyak kerusakan terhadap margasatwa laut di tempat-tempat yang hanya sedikit orang bisa melihat kerusakan itu sedang terjadi," kata CEO Ghost Fishing, Pascal van Erp.

"Sebagai penyelam, kami sangat peduli tentang lautan," tambahnya.

Sekitar 640.000 ton peralatan memancing yang bisa menjebak satwa laut, ditemukan di lautan setiap tahun.

Penulis: Chairun Nissa

Terus Ikuti Perkembangan Seputar Voli dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM.