x

Hadapi Borneo FC, Persebaya Surabaya Punya Target Khusus

Kamis, 10 Mei 2018 11:37 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Alfredo Vera menenangkan Rendi Irwan.

Persebaya Surabaya pada Jumat (11/05/18) besok, akan melakoni pertandingan selanjutnya Gojek liga 1 2018 melawan Borneo FC. Meskipun bertindak sebagai tim tamu, ternyata Bajul Ijo sudah pasang target menang di Stadion Segiri, Samarinda.

Berbekal menang tipis 1-0 melawan Arema FC di pekan ketujuh pada minggu lalu di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT)., diperkirakan akan menjadi modal besar untuk skuat Bajul Ijo.

Baca Juga

1. Menang di Semua Laga

Rendi Irwan dan Alfredo Vera dalam jumpa pers.

Hasil tersebut pun diakui memang memicu semangat para punggawa Bajul Ijo, buktinya pelatih Alfredo Vera berupaya untuk menang di laga pekan ke-8 Liga 1 2018. Meskipun dia mengaku jika untuk mendapatkan tiga poin perlu kerja keras dari semua tim.

“Kita usaha untuk menang di pertandingan manapun,” ujarnya ketika ditemui pada latihan terakhir di Lapangan Jenggolo, Sidoarjo. 


2. Semua Pemain Berbahaya

David da Silva saat latihan.

Lebih lanjut ketika disinggung tentang siapa pemain yang bakal menjadi ancaman bagi Persebaya Surabaya, Alfredo Vera mengatakan jika dirinya tetap harus mewaspadai semua pemain calon lawannya ini.

“Saya rasa semua pemain berbahaya tidak satu dua pemain saja. Jadi usaha untuk persiapkan pemain terbaik di pertandingan besok,” lanjutnya. 

Selain itu target menang di pertandingan nanti, juga tengah diusakan olehnya salah satunya dengan melatih organisasi permainan yakni transisi bertahan ke menyerang dengan pemain belakang sebagai inisiatornya.

“Kita berusaha semua lini kami maksimalkan lewat latihan fisik dan mini games,” lanjut Alfredo Vera. 


3. Hasil Buruk kontra Tim asal Kalimantan

Suasana latihan Persebaya Surabaya.

Meskipun tidak bisa dipungkiri pada pertandingan Jumat (11/5/18) besok, kekuatan Persebaya Surabaya diprediksi tidak dalam kondisi 100 persen. Mengingat sejumlah pemain Bajul Ijo yang alami cedera dari yang ringan hingga cedera berat. 

Pasalnya sejarah Persebaya Surabaya hingga sejauh ini, selalu menerima kekalahan dari tim asal Kalimantan. Pertama Bajul Ijo harus menelan kekalahan dari Barito Putera di kandang sendiri dengan skor 1-2, kemudian kalah 3-1 saat bertandang ke Stadion Aji Imbut, Tenggarong melawan Mitra Kukar.

Persebaya SurabayaBorneo FCLiga IndonesiaAngel Alfredo VeraArema FCLiga 1

Berita Terkini