x

Ditinggal Griezmann ke Barcelona, Ini 4 Calon Penggantinya di Atletico Madrid ‘Tim Pabrik Striker’

Rabu, 15 Mei 2019 09:22 WIB
Editor: Coro Mountana
Striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann dilaporkan segera resmi ke Barcelona.

INDOSPORT.COM – Jagat sepak bola Spanyol dikejutkan dengan kabar Antoine Griezmann yang menyatakan perpisahannya dengan Atletico Madrid.

Dinukil dari Sportsmail, Griezmann akan segera bergabung dengan Barcelona yang disebut-sebut telah menyediakan mahar sebesar 108 juta poundsterling atau lebih dari 2 triliun rupiah.

Mahar yang besar seperti itu tampaknya tak kuasa dibendung Atletico Madrid untuk menahan kepergian Griezmann.

Itu terbukti dengan adanya unggahan di akun Twitter Atletico Madrid berisi ucapan perpisahan Griezmann.

Baca Juga

“Terima kasih untuk lima tahun yang luar biasa, terima kasih banyak untuk semuanya. Kalian akan selalu ada di hatiku,” jelas Griezmann.

Namun meski sudah berpamitan dengan Atletico Madrid, masih belum terdapat konfirmasi apakah Griezmann akan bergabung bersama Barcelona pada musim depan atau tidak.

Yang jelas, kepergian Griezmann sangatlah menyakitkan bagi Atletico yang harus kehilangan striker terbaiknya.

Namun jika dirunut dari sejarahnya sejak 15 tahun silam, Atletico Madrid selalu memiliki sosok penyerang tajam yang membuat mereka dijuluki sebagai si pabrik striker. Berbagai penyerang jempolan pernah berbaju Atletico Madrid.

Baca Juga

Mulai dari Fernando Torres, Sergio Aguerro, Diego Forlan, Radamel Falcao, Diego Costa, hingga yang teranyar Antoine Griezmann. Tentu patut ditunggu, akankah Atletico Madrid kembali berhasil memiliki sosok penyerang tajam berikutnya?

Berikut INDOSPORT mencoba untuk mengulasnya dalam 4 calon pengganti Griezmann di Atletico Madrid ‘tim pabrik striker’.


1. Joao Felix

Joao Felix dalam laga Liga Europa, Benfica v Eintracht Frankfurt.

Pertama ada wonderkid yang disebut sebagai titisan Cristiano Ronaldo, yaitu Joao Felix. Pemain Benfica itu dikabarkan memang sedang diamati oleh Atletico Madrid untuk menggantikan posisi Antoine Griezmann sebagai penyerang lubang.

Joao Felix musim ini memang menjadi komoditi panas di sepak bola Eropa berkat penampilan gemilangnya bersama Benfica. Meski baru berusia 19 tahun, Joao Felix sudah sanggup mencetak 19 gol dalam 42 laga di semua kompetisi.

Bahkan di ajang Liga Europa yang lalu, Joao Felix sempat membuat hattrick di babak perempatfinal kontra Eintracht Frankfurt. Dengan usia yang masih belia, talenta Joao Felix bakal semakin terasah bersama Atletico Madrid yang terkenal jago memoles bakat muda seperti Aguero dan Torres.

Luka Jovic

Penyerang Eintracht Frankfurt Luka Jovic.

Selain Joao Felix, nama Luka Jovic juga tengah ramai diperbincangkan sebagai talenta terbaik di masa depan untuk posisi penyerang. Penyerang Frankfurt itu baru berusia 21 tahun tapi tampil begitu matang layaknya pemain berumur 26 tahun.

Terbukti dalam 47 laga di semua kompetisi musim ini, Luka Jovic sudah mengemas 27 gol yang turut membantu Frankfut mencapai babak semifinal Liga Europa dan berada di posisi keenam di Bundesliga Jerman. Masih mudah dan sangat tajam, itu menjadi dua alasan Atletico berniat untuk membajaknya.

Hanya saja berdasarkan laporan dari Marca, Luka Jovic justru tengah didekati secara intens oleh Real Madrid. Jika Luka Jovic menjadi milik Real Madrid, maka itu akan jadi kerugian bagi Atletico Madrid di mana kekuatan dua tim sekota itu bakal terlihat semakin timpang nantinya.


2. Timo Werner

Timo Werner pemain (RB Leipzig).

Menurut laporan dari media Jerman, Bild, Atletico Madrid sudah mengantisipasi kepergian Griezmann ke Barcelona dengan memantau perkembangan Timo Werner sejak setahun terakhir. Penyerang RB Leipzig itu memang termasuk dalam wonderkid paling berpotensi di Eropa saat ini.

Di usianya yang ke-23 musim ini, Timo Werner sudah diberi tanggung jawab sebagai penyerang utama Liepzig dengan hasil 19 gol dalam 36 di semua kompetisi. Bahkan Werner sudah diberi nomor punggung 9 di Timnas Jerman.

Namun usaha Atletico Madrid untuk mendatangkan penyerang masa depan Timnas Jerman itu tidak akan mudah. Pasalnya Bayern Munchen yang justru diprediksi memiliki kemungkinan lebih besar untuk mengamankan tanda tangan Timo Werner.  

Alvaro Morata

Alvaro Morata merayakan gol yang ia cetak bersama Atletico Madrid

Andai Atletico Madrid tidak ingin menghabiskan koceknya dengan para penyerang berkualitas dan masih muda, mungkin mereka bisa memaksimalkan potensi dari sumber daya yang ada saat ini. Salah satu sumber daya yang ada saat ini adalah Alvaro Morata.

Penyerang pinjaman dari Chelsea itu bisa saja dipermanenkan Atletico Madrid jika mereka menginginkannya sebagai pengganti Griezmann. Karier Morata bersama Atletico Madrid selama menjadi pemain pinjaman juga tak terlalu mengecewakan.

Dari 15 laga yang telah dimainkan, Morata sanggup mencetak 6 gol dan 1 asis bagi Atletico Madrid. Jika mereka mau bersabar dan membantu Morata untuk berkembang mencapai potensi tertingginya, bukan tidak mungkin bakal lahir sosok pengganti Griezmann.

Geledah Stadion Persitara Bareng Pentolan NJ Mania

Terus Ikuti Perkembangan Seputar Antoine Griezmann dan Atletico Madrid di INDOSPORT.COM.

Bursa TransferAtletico MadridAntoine GriezmannAlvaro MorataTimo WernerTRIVIAJoao Felix

Berita Terkini