x

Libur Latihan Liga 1, Aji Santoso Wanti-wanti Pemain Persebaya

Sabtu, 24 Oktober 2020 16:18 WIB
Kontributor: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Tim Liga 1 Persebaya Surabaya, melalui sang pelatih Aji Santoso memang baru saja memutuskan untuk meliburkan pemain sampai batas waktu yang belum ditentukan.

INDOSPORT.COM - Tim Liga 1 Persebaya Surabaya, melalui sang pelatih Aji Santoso memang baru saja memutuskan untuk meliburkan pemain sampai batas waktu yang belum ditentukan.

Meskipun demikian, pelatih Aji Santoso tetap mewanti-wanti pemainnya. Himbauan itu terkait persiapan pemain jika nantinya Persebaya kembali menggelar latihan seperti biasa.

Baca Juga
Baca Juga

“Saya sudah jelas mewanti-wanti baik kepada pemain lokal atau pemain asing untuk menghadapi persiapan berikutnya nanti minimal satu setengah bulan (sudah berkumpul),” kata Aji Santoso pada Sabtu (24/10/20).

Hal tersebut dimaksudkan supaya Makan Konate dan kolega bisa lebih optimal dalam mempersiapkan diri apabila kompetisi Liga 1 2020 jadi dilanjutkan.

“Kira-kira satu bulan lebihh 18 hari, sebelum kompetisi mereka sudah sampai di sini. Karena mereka itu perjalanan sangat panjang butuh waktu untuk istirahat, recovery 2 sampai 3 hari baru dia ikut latihan,” jelasnya.

Sementara itu keputusan Aji Santoso meliburkan tim karena Liga 1 sampai saat ini belum jelas kapan bakal kembali berlangsung. Rencana libur selama dua minggu yang direncanakan sebelumnya kemungkinan bisa lebih.

“Liburnya sampai kapan tapi yang jelas lebih dari dua minggu. Karena kita juga masih menunggu informasi dari federasi, nanti kalau ada informasi lebih lanjut pasti akan di umumkan kepada pemain,” tutupnya.

Baca Juga
Baca Juga

Sekedar mengingatkan Aji Santoso terakhir memimpin latihan Makan Konate dan kolega pada Jumat (23/10/20) kemarin kemudian libur.

Keputusan meliburkan tim sebenarnya tidak hanya dilakukan Persebaya saja, sejumlah klub Liga 1 lainnya juga membuat keputusan yang sama seperti PSS Sleman dan Persela Lamongan.

Persebaya SurabayaAji SantosoLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1

Berita Terkini