x

Barito Putera Tak Masalah Disebut Non Unggulan Kontra Arema FC

Sabtu, 2 Juli 2022 10:48 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Pelatih kepala Barito Putera, Dejan Antonic, dalam konferensi pers Piala Presiden 2022.. Foto: MO Barito Putera

INDOSPORT.COM - Barito Putera bakal memaksimalkan peluang ke semifinal, saat bertemu Arema FC pada babak perempatfinal Piala Presiden 2022, Sabtu (02/07/22).

Berstatus tim away jelas membuat posisi Barito Putera tak diunggulkan menang. Status itu pun diterima oleh Tim Laskar Antasari dan tidak menjadi masalah  apa pun.

Baca Juga

"Kita semua tahu, Arema ini tim besar di sepak bola Indonesia," tutur Pelatih Barito Putera, Dejan Antonic dalam permatch press conferrence, Jumat (01/07/22).

Menurut dia, indikasi utama dari perbedaa status kedua tim adalah soal materi pemain.

"Arema punya banyak pemain muda yang bernama besar di sepak bola Indonesia," Dejan menjelaskan.

Baca Juga

"Sementara kami punya banyak pemain muda yang tengah dipersiapkan untuk kompetisi nanti," imbuh pelatih kebangsaan Serbia itu.

Dari sisi waktu recovery pun, tim tuan rumah lebih diuntungkan.

Arema FC terakhir kali bertanding melawan Persikabo (19/06/22) sedangkan Barito melawan Madura United (25/06/22).

Baca Juga

"Arema punya waktu istirahat dan persiapan satu minggu lebih. Yang jelas, laga melawan mereka tidak akan mudah," tandas Dejan.


1. Intip Kans Lolos

Logo Piala Presiden 2022.

Kendati tak diunggulkan, namun peluang Barito Putera untuk lolos ke semifinal sama besarnya dengan Arema FC.

Terlebih, format laga di babak perempatfinal adalah single match, alias hanya satu kali saja.

Baca Juga

Satu gol saja, akan membuat Rafael Silva dkk dipastikan melaju ke babak semifinal turnamen.

Namun jika kedua tim bermain imbang dalam waktu 90 menit, maka harus dilanjutkan ke babak adu penalti.

Baca Juga

"Jadi, siapa yang bermain paling disiplin, dia lah yang akan menang dan lolos ke babak semifinal," tutur Dejan Antonic.


2. Barito Putera Gemar Koleksi Kartu

Duel pemain Borneo FC dengan pemain Barito Putera di laga Piala Presiden 2022. Foto: pialapresiden.id

Barito Putera memiliki rekor tak masuk akal di Piala Presiden 2022. Mereka mengoleksi 14 kartu kuning dan dua kartu merah dari total empat pertandingan.

Alih-alih meredam kebiasaan buruk para pemain, pelatih kepala Barito Putera, Dejan Antonic justru bangga dengan rekor minor mereka di penyisihan Piala Presiden 2022.

Sejak laga perdana menghadapi Rans Nusantara FC, Barito Putera sudah tampil spartan dan mengoleksi tiga kartu kuning.

Donni Monim yang awalnya menerima kartu kuning, ia kemudian diusir keluar lapangan saat melakukan pelanggaran lagi di menit ke-65.

Ia diganjar kartu merah oleh wasit. Saat laga kedua menghadapi penggawa Persija Jakarta, wasit mengeluarkan empat kartu kuning untuk pemain-pemain Barito Putera, dan tujuh kartu untuk Macan Muda.

Baca selengkapnya: Piala Presiden 2022: Barito Koleksi 14 Kartu Kuning dan 2 Merah, Dejan Antonic Malah Bangga

Barito PuteraDejan AntonicLiga IndonesiaArema FCPiala Presiden 2022

Berita Terkini