x

Hasil Liga Inggris Manchester United vs Brighton: Apes! Setan Merah Tumbang di Kandang

Minggu, 7 Agustus 2022 22:08 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Subhan Wirawan
Berikut ini hasil Liga Inggris (Premier League) pekan perdana antara Manchester United vs Brighton, pada Minggu (07/08/22) malam WIB.

INDOSPORT.COM – Berikut ini hasil Liga Inggris (Premier League) antara Manchester United vs Brighton pada Minggu (07/08/22) malam WIB, skuat Setan Merah alami nasib apes usai tumbang di kandang sendiri.

Manchester United mengawali pertandingan Liga Inggris 2022/2023 melawan Brighton dengan status tuan rumah, lantaran di gelar di Stadion Old Trafford.

Baca Juga

Sejak dimulainya babak pertama, Manchester United terus memberikan tekanan kepada tim tamu, Brighton.

Peluang pertama bagi skuad Erik ten Hag muncul di menit ke-8, tetapi tendangan Bruno terlalu jauh di atas mistar gawang setelah menerima muntahan bola.

Manchester United sejatinya mendapatkan banyak peluang, hanya saja peluang demi peluang tidak mampu di manfaatkan dengan baik.

Baca Juga

Memasuki menit ke-24, Eriksen yang ditempatkan sebagai ujung tombak, masih belum menunjukkan tarinya. Sebab, tendangan yang dilakukannya masih terlalu mudah bagi Robert Sanchez.

Gelandang Manchester United, McTominay harus diganjar kartu kuning setelah pelanggaran yang dilakukan kepada Moises Caicedo.

Setelah McTominay kehilangan bola, Brighton lantas melakukan serangan balik, di menit ke-30 Pascal Grob mampu mengubah kedudukan 0-1 setelah memanfaatkan umpan dari Danny Welbeck.

Baca Juga

Gawang David de Gea harus kebobolan lagi di menit ke-39, kali ini Pascal Grob sukses menggandakan keunggulan Brighton 0-2 sekaligus mencatatkan brace.

Setelah serangan demi serangan tak mampu menciptakan peluang, Manchester United harus tertinggal 0-2 di babak pertama laga perdana Liga Inggris 2022/2023.


1. Babak Kedua

Hasil pertandingan antara Manchester United vs Brighton & Hove Albion (Liga Inggris).

Memasuki jalannya babak kedua, Erik ten Hag langsung menambah daya serang dengan menarik Freed dan memainkan Cristiano Ronaldo.

Sebagai pemain pengganti, Cristiano Ronaldo berhasil membuat isi Stadion Old Trafford riuh, hanya saja ia lebih dulu terperangkap offside.

Baca Juga

Meskipun harus melakukan pengecekan VAR, gol yang dinanti-nantikan Manchester United pun akhirnya datang di menit ke-68 setelah Alexis Mac salah mengantisipasi bola.

Sejak kedatangan Ronaldo di babak kedua, Manchester United menjadi lebih aktif melakukan serangan ke gawang Brighton.

Diogo Dalot hampir saja membuat kedudukan menjadi imbang, tetapi tendangan di menit ke-72 masih mampu diatasi kiper Brighton.

Baca Juga

Muntahan bola dari kiper Brighton, Sanchez pun menjadi serangan balik bagi tim tamu, tetapi Luke Shaw mampu menghentikan walau harus mendapatkan kartu kuning.

Tak ingin terus tertekan, Brighton, berhasil membuat David de Gea kembali gemetar, tetapi peluang umpan tersebut tak mampu dijangkau oleh Danny Welbeck.

Menjelang akhir pertandingan, skor 1-2 masih bertahan, walaupun Manchester United terus aktif melancarkan serangan demi serangan.

Baca Juga

Di menit ke-90. Erik ten Hag langsung menarik tiga pemain diantaranya, Jadon Sancho, Bruno Fernandes, dan Luke Shaw digantikan oleh Anthony Elanga, Alejandro Garnacho serta Tyrell Malacia.

Setelah lima menit tambahan waktu diberikan wasit, Manchester United harus gagal meraih tiga poin karena kalah 1-2 atas Brighton.

Manchester UnitedBrighton & Hove AlbionLiga Inggris

Berita Terkini