x

Terkuak, Ini Sosok di Balik Kesuksesan Windy Raih Medali Olimpiade 2020

Sabtu, 24 Juli 2021 21:35 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
Aksi Windy Cantika di Olimpiade Tokyo 2020.

INDOSPORT.COM - Lifter putri masa depan Indonesia, Windy Cantika Aisah, sukses mempersembahkan medali pertama di ajang Olimpiade Tokyo 2020. Ia menyumbangkan medali perunggu cabor angkat besi dari kelas 49 kg putri.

Berhasil mempersembahkan medali pertama untuk Indonesia, Windy mengaku sangat bangga. Terlebih inilah momen Olimpiade pertamanya dan langsung berhasil mempersembahkan medali untuk Indonesia.

"Alhamdulillah senang sekali rasanya, soalnya di umur 19 tahun sudah bisa ikut olimpik, bisa menyumbang medali juga. Alhamdulillah sangat-sangat bersyukur," ucap Windy dalam jumpa pers virtual dengan pewarta.

Baca Juga
Baca Juga

Namun, perjuangan Windy Cantika meraih medali perunggu tidaklah mudah. Sebab, dia sempat tertinggal dari pesaingnya, tapi secara heroik bisa bangkit.


1. Dirja Wihardja

Aksi Windy Cantika di Olimpiade Tokyo 2020.

Disinggung soal motivasi, ternyata gadis berusia 19 tahun ini tak segan membocorkan siapa sosok penyemangat dirinya sampai kemudian merengkuh medali perunggu di Olimpiade 2020.

"Kuncinya tadi mungkin disemangati Pak Dirja Wihardja (pelatih) ya, karena kan biasa saya menang di snap, tadi snapnya sudah kalah. Jadi mungkin katanya Allah kasih rezekinya di clean-jerk. Jadi jangan patah semangat katanya kaya gitu," beber Windy Cantika.

"Jadi mungkin semangat di situ, nggak mikir berapa angkatannya. Yang penting diangkat aja," jelas atlet belia asal Bandung tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

Sosok Dirja Wihardja memang sosok pelatih bertangan dingin yang selalu melahirkan juara-juara sekaligus mengharumkan nama Indonesia di pentas angkat besi dunia. 

OlimpiadeAngkat BesiOlimpiade 2020Berita OlahragaWindy Cantika

Berita Terkini